Laman

Jumat, 27 September 2019

GoJek Rambah Layanan Video Streaming GoPlay

GoJek Rambah Layanan Video Streaming GoPlay

INILAHCOM, Jakarta - GoJek meluncurkan platform baru bernama GoPlay guna memberikan akses lebih luas untuk konten unik dan berkualitas, yang sejalan dengan misi mengoptimalkan industri film di Indonesia.

Kehadiran GoPlay memberikan kemudahan bagi para pecinta film dan serial menikmati beragam konten di manapun, kapan pun.

GoPlay menyuguhkan berbagai konten original (GoPlay Original) dan ekslusif melalui kerja sama dengan sejumlah production house (PH). Konten GoPlay Original antara lain Filosofi Kopi The Series, Kata Bocah The Show, dan Haha Club.

GoPlay juga menghadirkan film-film sukses Tanah Air, termasuk Aruna dan Lidahnya, Kulari ke Pantai, Buffalo Boys, dan 27 Steps of May.

GoPlay juga tengah menyiapkan tiga seri baru, yaitu Saiyo Sakato oleh Salman Aristo dan Gin S. Noer, Tunnel oleh Shanty Harmayn dan Tanya Yuson, serta remake seri Gossip Girl besutan Nia Dinata. Semua konten oleh GoPlay Original hanya akan tersedia ekslusif di GoPlay.

CEO GoPlay Edy Sulistyo mengungkapkan bahwa pihaknya akan terus menambah jumlah konten di GoPlay. Sayangnya, dia enggan menyebutkan jumlah konten yang saat ini tersedia di platform tersebut.

"Kami memiliki banyak konten, dan juga bekerja sama dengan production house terkenal untuk konten-konten berkualitas. Kami bertujuan agar GoPlay bisa membantu mempromosikan film-film nasional," ujarnya.

Semua pengguna GoJek di Indonesia bisa mengunduh aplikasi GoPlay.

GoPlay menyediakan dua paket berlangganan seharga Rp89 ribu dan Rp99 ribu per bulan. Untuk paket Rp99 ribu, pengguna juga akan mendapatkan 60 voucher pengiriman GoFood senilai Rp600 ribu.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar