Laman

Minggu, 20 Januari 2019

Mercedes-Benz Berencana Buka Pabrik di Mesir

Mercedes-Benz Berencana Buka Pabrik di Mesir

INILAHCOM, Stuttgart - Daimler AG menyatakan tengah merancang rencana untuk membuka pabrik perakitan Mercedes-Benz di Mesir.

Pabrik mobil penumpang itu bakal dibangun oleh mitra bisnis lokal dan proyek tersebut akan dikembangkan 'dalam kolaborasi yang erat' dengan pemerintah Mesir.

Eksekutif Daimler untuk brand Mercedes-Benz, Markus Schaefer, dikabarkan telah menggelar pertemuan dengan presiden dan perdana menteri Mesir untuk berdiskusi terkait proyek tersebut, demikian dilansir Egypt Today.

Schaefer menggambarkan Mesir sebagai 'lokasi yang menarik dan kompetitif untuk produksi dan barang logistik pendukung'.

Dia juga mengatakan bahwa memiliki pabrik perakitan di Mesir membuat Mercedes-Benz lebih leluasa dalam memperluas posisi pasarnya.

Mercedes-Benz akan menawarkan konsep mobilitas modern, termasuk mobil listrik dan swakemudi, saat Mesir siap memberikan modal baru untuk proyek infrastruktur lainnya.

Meski demikian, belum ada kesepakatan yang dicapai atas rencana kerja sama itu.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar