Laman

Sabtu, 01 Oktober 2016

BMW Akan Tawarkan X3 dan MINI Bermesin Listrik

BMW Akan Tawarkan X3 dan MINI Bermesin Listrik

INILAHCOM, Paris - Produsen mobil asal Jerman, BMW, mengatakan akan menawarkan versi mesin listrik dari sport utility vehicle BMW X3 dan model MINI, untuk memperluas lini produk di pasar kendaraan listrik mewah.

Reuters melaporkan, pada 9 September lalu eksekutif BMW telah mengabaikan pameran otomotif Paris Motor Show 2016 yang digelar awal bulan ini untuk menyelesaikan diferensial mengenai strategi kendaraan listrik, termasuk kemungkinan MINI bermesin listrik.

MINI bermesin listrik ini diharapkan untuk debut di sekitar tiga tahun, kata salah seorang pejabat BMW.

BMW telah masuk ke industri mobil listrik dengan meluncurkan i3, city car bertenaga baterai pada tahun 2013 dengan bodi ringan terbuat dari serat karbon bukan baja atau aluminium. Namun, i3 dan plug-in hybrid i8 penjualannya dianggap lambat.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar