Laman

Minggu, 23 April 2017

Biznet Janjikan Pengalaman Akses Internet Tercepat

Biznet Janjikan Pengalaman Akses Internet Tercepat

INILAHCOM, Batam - Pada 2017 ini, Biznet terus konsisten membidik masyarakat untuk memberikan pengalaman terbaik dalam mengakses internet berkecepatan tinggi dan stabil.

Biznet hadir dengan teknologi terkini fiber optic dan hasil yang signifikan yaitu pertumbuhan pelanggan yang sudah bisa disejajarkan dengan pemain-pemain layanan internet rumah yang sudah hadir terlebih dahulu.

Hingga kini sudah lebih dari 84 kota besar yang jadi sasaran Biznet dalam melakukan pemasaran produk. yang tersebar di Pulau Jawa, Bali, Batam dan Sumatra.

"Setiap kota memiliki keunikan tersendiri dalam hal strategi pemasaran, namun yang paling penting adalah bagaimana memberikan edukasi mengenai kebutuhan Internet Cepat," jelas Dedi Parinduri, Senior Manager Marketing Biznet Networks, di Batam, Kepulauan Riau, Sabtu (23/4/2017).

Pencapaian Biznet dapat dilihat dari jumlah jalur titik rumah yang tersebar dengan hampir 400 ribu dengan jaringan kabel fiber optic sepanjang 18 ribu km.



Perluasan di Batam

Untuk menjangkau wilayah Sumatera, Biznet juga terus memperluas layanan internet khususnya di Batam.

Presiden Direktur Biznet, Adi Kusma mengatakan telah menyelesaikan jaringan Biznet Fiber Jawa, Bangka, Batam, dan Singapura.

:Kami senang bisa menghadirkan layanan internet terbaik yang didukung infrastruktur berkualitas bagi masryatakat Batam," ujar Dedi.

Hadir sejak Mei 2016 lalu, kota yang merupakan bagian dari Provinsi Kepulauan Riau ini Biznet sudah menjangkau kecamatan Batam Kota dari Batam Center hingga Nagoya saat ini pihaknya masih membangun infrastruktur agar nantinya bisa menjangkau seluruh Batam.

DI Batam, Biznet hadir dengan dua layanan paket internet unlimited yakni segmen individu atau perumahan, Biznet menawarkan harga mulai Rp240 ribu per bulan. Sedangkan untuk UMKM atau Bisnis menawarkan harga mulai Rp800 ribu per bulan. [ikh]



Tidak ada komentar:

Posting Komentar