INILAHCOM, Tokyo - Platform LINE, bekerja sama dengan Sony dan LG Electronics, resmi meluncurkan versi Asia dari asisten suara cerdas Clova untuk menyaingi Amazon Alexa.
CEO LINE Takeshi Idezawa mengatakan bahwa pihaknya akan membawa teknologi kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) untuk gadget konsumen, rumah dan mainan sebagai taruhan perusahaan di medan pertempuran utama untuk komunikasi, bergeser jauh dari smartphone.
"AI merupakan proyek terpenting kami di LINE, dan mewakilkan paradigma pergeseran yang sama dramatisnya dengan kebangkitan smartphone satu dekade lalu," ujar Idezawa, seperti dilansir Financial Times.
“Platform Clova memungkinkan layanan LINE yang sudah ada saling terhubung, dan kami bertujuan untuk membuat Clova sebagai platform cloud AI terdepan di Asia," imbuhnya.
Clova dikembangkan oleh portal internet terbesar Korea Selatan, Naver, mirip dengan Alexa besutan Amazon atau Siri milik Apple.
Teknologi ini menggabungkan pengenalan suara dan pemahaman bahasa alami untuk menanggapi pertanyaan pengguna atau untuk memanggil informasi seperti cuaca, berita dan rincian belanja.
Clova dijadwalkan akan hadir pada awal musim panas, dimulai dari Korea Selatan dan Jepang, sebelum kemudian diperluas ke pasar inti lainnya seperti Thailand dan Indonesia.
Sony Mobile mengatakan, pihaknya merencanakan untuk meluncurkan produk menggunakan Clova di tahun 2018.
Kamis, 02 Maret 2017
Asisten Cerdas LINE Clova Siap Saingi Amazon Alexa
Asisten Cerdas LINE Clova Siap Saingi Amazon Alexa
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar