Laman

Rabu, 25 Januari 2017

Casing Ini Tingkatkan Daya Baterai LG V20

Casing Ini Tingkatkan Daya Baterai LG V20

INILAHCOM, San Francisco - LG V20 bisa disebut sebagai salah satu produk LG  yang dipandang istimewa oleh para developer pembuat aksesoris untuk smartphone. Kini giliran ZeroLemon  membuat casing 'ajaib' untuk memperkuat daya tahan baterai LG V20.

Meskipun telah dibekali dengan baterai berdaya 3200mAh, namun jika kelewat sering digunakan untuk bermain game, menonton video, streaming musik, dan sebagainya, tetap saja LG V20 tidak akan dapat bertahan lama.

ZeroLemon sendiri telah membekali casing besutannya ini dengan baterai jumbo berdaya 10000mAh.

Untuk meminang casing ini, Anda cukup merogoh kocek US$60 atau sekitar Rp800 ribu saja di salah satu e-commerce asal Amerika Serikat.

Selain dapat mendongkrak tenaga baterai, material TPU yang digunakan juga dapat memproteksi LG V20 dari benturan atau terjatuh, misalnya.

Meskipun menggunakan casing ini, namun berbagai fitur milik LG V20, seperti kamera ganda dan sensor pemindai sidik jari yang bersemayam di bagian punggung masih tetap dapat digunakan.

Casing ini memiliki dimensi ukuran 6,47 × 3,25 × 0,82 inci dan bobot 230 gram, sehingga LG V20 akan terlihat sedikit membengkak dan berat.

Namun demikian, casing ini tetap membuat LG V20 terasa nyaman pada saat digenggam, dan dapat memproteksi serta mendongkrak tenaga baterai tentunya.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar