Laman

Kamis, 22 September 2016

Kerennya Konsep iPhone 8 Rancangan Veniamin Geskin

Kerennya Konsep iPhone 8 Rancangan Veniamin Geskin

INILAHCOM, Jakarta - Meski iPhone 7 baru saja diluncurkan, namun iPhone 8 sudah banyak diperbincangkan. Padahal setelah iPhone 7, Apple kemungkinan besar akan merilis iPhone 7s sebelum sampai ke iPhone 8.

iPhone 8 diharapkan bakal membawa banyak perubahan desain, tidak seperti iPhone 7 yang masih memiliki desain mirip iPhone generasi sebelumnya. Hingga kini memang belum ada bocoran gambar dari iPhone 8, tapi desainer Veniamin Geskin sudah membuat konsepnya.

Geskin memamerkan konsep iPhone 8 melalui akun Twitter miliknya, @VenyaGeskin1. Konsep iPhone 8 ini memiliki bodi sangat tipis dan menggunakan layar lengkung pada bagian sisi seperti Samsung Galaxy S7 edge. Konsep yang satu ini menggunakan frame terbuat dari bahan keramik, yang terinspirasi dari Apple Watch Series 2 versi Edition.

Yang tidak kalah menarik, konsep iPhone 8 besutan Geskin ini tidak memiliki tombol Home dan sudah memiliki dukungan fitur wireless charging. Sang desainer juga menambahkan sensor sidik jari pada bagian display.

Penasaran seperti apa kerennya konsep iPhone 8 hasil rancangan Veniamin Geskin ini? Langsung saja tonton videonya di bawah:



Tidak ada komentar:

Posting Komentar