INILAHCOM, Seoul - Mobil konsep Kia Imagine, yang dikenalkan di ajang Geneva Motorshow 2019, sudah mulai diproduksi.
"Kia Imagine akan menjadi kendaraan yang diproduksi secara massal dalam satu atau dua tahun ke depan dan meningkat pada platform kendaraan listrik khusus," kata Emilio Herrera, COO Kia Eropa, seperti dilansir kantor berita Yonhap.
Lebih lanjut, dia meyakinkan bahwa kendaraan ini akan hadir pada tahun 2021.
Herrera tidak banyak bicara tentang mobil konsep mereka itu, tetapi Kia Imagine adalah mobil segmen-C yang disebut sebagai kombinasi dari kendaraan sport yang kuat, sedan keluarga yang ramping dan sporty, dan crossover yang serbaguna dan luas.
Mobil tersebut akan menampilkan desain yang mencolok dengan ujung depan menggunakan 'moncong harimau' yang diterangi dengan kaca depan gagah yang mengalir ke atap. Konsepnya juga dilengkapi dengan pintu belakang yang praktis.
Gaya berani juga berlanjut pada kabin ketika Kia Imagine menampilkan empat jok kulit yang dipadukan dengan bahan sutra, konsol tengah yang mengambang, serta layar 21 inci dengan resolusi tinggi.
Selasa, 31 Desember 2019
Kia Mulai Produksi Mobil Konsep Imagine
Kia Mulai Produksi Mobil Konsep Imagine
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar