Laman

Kamis, 31 Oktober 2019

Perusahaan Induk Fiat dan Peugeot Sepakat Merger

Perusahaan Induk Fiat dan Peugeot Sepakat Merger

INILAHCOM, Jakarta - Dua grup otomotif Fiat Chrysler Automobiles (FCA) dan PSA Group (perusahaan induk Peugeot) bergabung dengan kepemilikan seimbang 50 persen berbanding 50 persen demi menjadi perusahaan otomotif terbesar keempat di dunia.

FCA-PSA harus merumuskan strategi kerja untuk menjadi grup otomotif keempat terbesar setelah Volkswagen Group (VW, Audi, Ducati, Bentley, Bugatti, Scania, Porsche), Aliansi Renault-Nissan-Mitsubishi, dan Toyota.

Mengutip Reuters, FCA-PSA sepakat menanamkan dana US$50 miliar untuk perusahaan yang dipusatkan di Belanda, sementara sahamnya akan didaftarkan di lantai bursa Paris, Milan, dan New York.

Bos PSA Carlos Tavares akan menjabat sebagai CEO sedangkan pimpinan FCA John Elkann akan menduduki posisi Chairman.

Keputusan merger itu diambil kurang dari lima bulan setelah FCA tidak menindaklanjuti rencana merger dengan Renault yang menjadi pesaing Peugeot di Prancis.

Melalui merger, FCA mendapatkan akses untuk menggunakan platform kendaraan Peugeot yang lebih modern sekaligus membantu perusahaan otomotif Italia-Amerika itu memenuhi aturan emisi yang ketat di Eropa.

Sedangkan Peugeot yang selama ini fokus di Eropa sebagai pasar utama, mendapatkan akses pasar Amerika melalui jaringan dan produk Fiat.

Penggabungan dua perusahaan juga akan menaungi berbagai merek otomotif seperti Peugeot, Citroen, DS, Opel, dan Vauxhall (PSA) serta Fiat, Abarth, Alfa Romeo, Lancia, Chrysler, Dodge, Jeep, dan Ram (FCA)

Grup otomotif itu juga akan lebih leluasa untuk melayani pasar mobil pribadi, mobil komersial ringan hingga kendaraan berat. Kesepakatan itu juga menghemat biaya US$3,7 miliar, dan kedua perusahaan tidak perlu menutup beberapa pabrik untuk penghematan.
 



Facebook Kembangkan AI untuk Lindungi Perempuan

Facebook Kembangkan AI untuk Lindungi Perempuan

INILAHCOM, San Francisco - Facebook memperbaiki kebijakan dan teknologi yang mereka gunakan untuk melindungi para perempuan pengguna platform media sosial tersebut dari para pengganggu di dunia maya.

"Tema umum mengenai keamanan perempuan cenderung sama di berbagai tempat di dunia. Tapi jika melihat lebih spesifik ke negara atau wilayah tertentu, perilaku sangat dipengaruhi budaya setempat," kata Monica Bickert, Wakil Direktur Manajemen Kebijakan Global Facebook.

Facebook mempertajam kemampuan kecerdasan buatan (AI) dan machine learning mereka agar secara proaktif dapat mendeteksi gambar dan video telanjang atau hampir telanjang yang dibagikan tanpa izin, tanpa harus menunggu laporan dari pengguna.

Raksasa jejaring sosial asal AS itu menggunakan ciri khas digital (digital fingerprint) dan teknologi pencocokan foto (photo-matching) untuk menghapus dan memblokir foto tersebut agar tidak bisa dibagikan lagi di platform Facebook dan Instagram.

Perusahaan yang dipimpin oleh Mark Zuckerberg itu juga memperbarui kebijakan mereka untuk memahami isu keamanan perempuan di dunia maya, setelah berdiskusi dengan ahli dan organisasi pemberdayaan perempuan dari berbagai negara.

Facebook menemukan setiap negara atau wilayah bisa jadi memiliki isu pelecehan seksual yang berbeda berdasarkan norma dan kebiasaan yang berlaku di negara itu.

Contohnya di AS. Menurut Facebook, perempuan di Negeri Paman Sam itu merasa dilecehkan jika foto tanpa busananya tersebar di dunia maya. Sedangkan perempuan di negara lain merasa dipermalukan jika ada yang mengunggah fotonya bersama laki-laki yang bukan anggota keluarganya.

"Untuk menyikapi perbedaan tipe pelecehan yang luas itu, aturan kami harus bijaksana dan komprehensif," kata Facebook dalam blog.

Facebook juga memberikan fitur khusus bagi para perempuan pengguna platform tersebut di India, Pakistan, dan Mesir, berupa kontrol untuk mengatur siapa yang bisa mengunduh dan membagikan foto profil mereka.

Perempuan pengguna Facebook di negara-negara tersebut memiliki kekhawatiran foto profil mereka dicuri dan digunakan untuk membuat akun palsu yang bertujuan mempermalukan mereka atau keluarga mereka.

Facebook secara global juga memberikan peralatan untuk mengelola akun, antara lain mengabaikan pesan yang tidak diinginkan dan memblokir akun lain tanpa sepengetahuan pemilik akun tersebut.



Black Shark 2 Pro Punya Warna Baru Streamer Purple

Black Shark 2 Pro Punya Warna Baru Streamer Purple

INILAHCOM, Beijing - Setelah mendapat tambahan warna oranye sekitar dua pekan lalu, Black Shark kembali mengumumkan varian warna baru untuk ponsel gaming terbarunya, Black Shark 2 Pro.

Dijuluki Streamer Purple, kini Black Shark 2 Pro hadir dengan gradasi warna ungu menuju biru tua dan biru muda, dengan tidak meninggalkan lambang 'S' warna hijau di bagian tengah.

Model warna baru ini melengkapi spesifikasi dapur pacu yakni RAM 12GB dan memori internal 128GB dengan UFS 3.0.

Baca juga: Black Shark 2 dan 2 Pro Resmi Hadir di Indonesia

Smartphone yang dirilis pada Juli lalu itu dibanderol 2.999 yuan atau sekitar Rp6 juta dan akan mulai dijual di China mulai 1 November melalui situs resmi Black Shark, JD.com, dan Mi.com.

Black Shark 2 Pro ditenagai oleh SoC Snapdragon 855+ dan dibekali baterai berkapasitas 4000mAh dengan pengisian cepat 27W.



Apple Akan Hadirkan Tiga Model iPhone dengan 5G

Apple Akan Hadirkan Tiga Model iPhone dengan 5G

INILAHCOM, Jakarta - Apple mengerahkan para pemasok agar dapat meluncurkan iPhone dengan koneksi 5G pertama mereka.

"Ini akan menjadi pertama kalinya Apple memperkenalkan iPhone 5G. Akan ada tiga ponsel dan perusahaan memiliki target penjualan yang agresif," kata seorang sumber, seperti dilaporkan Nikkei Asian Review.

Tiga iPhone baru tersebut akan menggunakan modem 5G buatan Qualcomm, Nikkei mengutip empat orang yang mengetahui rencana tersebut.

Pihak Apple maupun Qualcomm tidak berkomentar atas laporan ini.

Apple juga dikabarkan akan merilis empat smartphone yang menggunakan jaringan 5G tahun depan, namun, belum diketahui seperti apa iPhone 5G tersebut.

Diperkirakan iPhone 5G yang beredar tahun depan merupakan penerus trio iPhone tahun ini, yaitu iPhone 11, iPhone 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max.

Apple disebut akan meluncurkan iPhone SE generasi kedua tahun depan, namun, merujuk segmentasi 'ponsel murah' yang dibidik Apple, kemungkinan smartphone tersebut tidak mendukung jaringan 5G.



Puluhan Ribu Perangkat Android Terinfeksi XHelper

Puluhan Ribu Perangkat Android Terinfeksi XHelper

INILAHCOM, Jakarta - Lebih dari 45.000 perangkat Android di dunia dilaporkan telah terinfeksi malware jahat XHelper dalam enam bulan terakhir.

Sebagian pengguna yang terserang mengaku tidak bisa menghapus malware itu meskipun handset sudah diatur ulang sesuai setingan pabrikan (reset).

Malware yang terinstal ketika pengguna memasang satu aplikasi itu bisa me-reinstall sendiri meski sudah dicopot oleh pengguna dan ia didesain tetap tersembunyi serta tidak muncul di sistem launcher (daftar aplikasi).

Di forum-forum online, banyak pengguna mendiskusikan soal XHelper, mengeluhkan tentang iklan pop-up random yang muncul setiap saat.

Mereka juga mengatakan bahwa malware tersebut tetap muncul di perangkat bahkan setelah mereka mencopotnya (uninstall) secara manual.

Dalam blog resminya, firma keamanan siber Symantec mengatakan bahwa XHelper tidak menyediakan antarmuka pengguna reguler. Malware ini merupakan sebuah komponen aplikasi, artinya ia tidak muncul dalam daftar di launcher aplikasi perangkat.

Itulah yang membuat malware ini mudah menjalankan aktivitas-aktivitas jahatnya secara tersembunyi.

Sejauh ini, malware terutama menginfeksi pengguna perangkat Android di India, AS, dan Rusia, menurut kajian yang disampaikan insiyur Symantec, May Ying Tee dan Tommy Dong.

Setelah memperoleh pijakan pada perangkat korban, Xhelper mulai mengeksekusi fungsionalitas intinya yang berbahaya dengan mendekripsi muatan memori berbahaya yang tertanam dalam paketnya.

Muatan berbahaya kemudian menghubungkan ke server perintah dan kontrol (C&C) penyerang dan menunggu perintah. Untuk mencegah komunikasi ini dicegat, sertifikat SSL digunakan untuk semua komunikasi antara perangkat korban dan server C&C.

Setelah koneksi berhasil ke server C&C, muatan tambahan seperti dropper, clickers, dan rootkit, dapat diunduh ke perangkat yang dikompromikan.

"Kami percaya kumpulan malware yang disimpan di server C&C memiliki fungsi yang luas dan beragam, memberikan penyerang beberapa opsi, termasuk pencurian data atau bahkan pengambilalihan lengkap perangkat," kata pihak Symantec.

Firma keamanan siber ini mengaku pertama kali melihat aplikasi XHelper pada Maret 2019. Saat itu, kode malware relatif sederhana dan fungsi utamanya adalah mengarahkan pengguna mengunjungi halaman iklan untuk tujuan monetisasi.

Bagaimana menghindarinya?

Symantec tidak menemukan sampel untuk dianalisis di Google Play Store mengenai sumber infeksi XHelper. Ada kemungkinan bahwa malware ini terunduh oleh pengguna dari sumber yang tidak dikenal, meskipun itu bukan satu-satunya saluran distribusi.

Aplikasi berbahaya itu ternyata lebih sering diinstal pada merek smartphone tertentu, sehingga diyakini bahwa penyerang mungkin berfokus pada merek tertentu.

Untuk menghindar dari terinfeksi malware ini, Symantec memberikan tips sebagai berikut:

- Selalu perbarui perangkat lunak perangkat
- Jangan mengunduh aplikasi dari situs yang tidak dikenal
- Perhatikan dengan seksama permintaan izin (permissions) yang diminta aplikasi
- Instal aplikasi keamanan seluler yang sesuai untuk melindungi perangkat
- Sering-seringlah membuat cadangan data penting.



Samsung Patenkan Casing Smartphone 'Bertelinga'

Samsung Patenkan Casing Smartphone 'Bertelinga'

INILAHCOM, Beijing - Samsung disebut telah mendaftarkan paten casing smartphone dengan tambahan grip serupa telinga manusia.

Paten ini diungkap oleh situs Let's Go Digital yang kerap membeberkan render desain smartphone dari paten yang terdaftar.

Disebutkan bahwa Samsung telah mendaftarkan desain casing smartphone 'bertelinga' itu pada 4 April 2019. Paten tersebut baru terbit pada 4 Oktober 2019 dengan menampilkan beberapa sketsa desain.

Desain-desain itu menampilkan smartphone yang dibentangkan secara horizontal. Di sisi kanan dan kirinya terdapat grip dengan tempelan aksesoris yang mirip telinga manusia.

Layaknya telinga asli, benda ini juga memiliki lubang. Jika dilihat sekilas, aksesoris itu mirip game pad, tapi tidak ada tombol fisik atau tombol kontrol yang melekat di sana.



Sayangnya, tidak disebutkan material apa yang digunakan untuk membuat daun telinga tersebut dan apa fungsinya. Namun, Gizmochina menduga bisa jadi aksesoris itu digunakan meningkatkan pengalaman stereo speaker di smartphone.

Sejumlah paten Samsung yang didaftarkan memang akhirnya terwujud. Smartphone lipat misalnya, yang patennya telah didaftarkan bertahun-tahun lalu akhirnya lahir dengan nama Galaxy Fold.

Meski demikian ini bukan jaminan bahwa desain casing smartphone dengan grip 'bertelinga' ini juga akan terealisasi ke depannya.

Kita tunggu saja bersama.



Mencari Diskonan Smartphone di Indocomtech 2019

Mencari Diskonan Smartphone di Indocomtech 2019

INILAHCOM, Jakarta -  Seperti umumnya pameran komputer dan gadget, pelaku pameran Indocomtech 2019 pun banyak yang menggeber penawaran menarik. Termasuk harga beberapa smartphone yang dipangkas cukup tajam.

Erafone misalnya di tahun ini, distributor milik Erajaya grup itu kembali menawarkan promosi besar-besaran selama Indocomtech 2019 yang berlangsung pada 30 Oktober hingga 3 November 2019.

Salah satu promosi yang menarik perhatian pengunjung adalah program “Cuci Gudang” alias Clearance Sale hingga diskon 75 persen.

Pantauan INILAHCOM saat mengunjungi booth Erafone di Indocomtech 2019, terlihat banyak sekali orang yang sangat antusias dalam membeli smartphone yang mendapatkan diskon hingga 75 persen ini.

Memang harganya sangat menggiurkan untuk dibeli karena murah dibandingkan dengan membeli barang baru.

indocomtech-2019-exchibitor

Sebagai contoh, ponsel flagship Samsung Galaxy Note 8 yang harga normalnya senilai Rp13 juta, kini turun menjadi Rp8 juta. Sedangkan harga Huawei Mate 20 Pro varian 6GB/128GB yang normalnya berbanderol Rp12 juta dipangkas harganya menjadi Rp5,5 jutaan saja.

Di kategori ponsel murah, Vivo Y91 turun harga menjadi Rp1,099 juta dari harga normal Rp1,999 juta. Sementara ASUS Zenfone Live L1 yang normalnya dilabeli harga Rp1,049 juta, kini turun drastis menjadi Rp399 ribu saja.

Untuk catatan tersendiri ponsel yang dijual kebanyakan adalah stok lama, unit bekas display toko, dan ponsel rekondisi.

Jika pengunjung jeli, tentunya masih banyak diskon menarik lainnya dalam pameran yang diselenggarakan sampai hari Minggu (3/11/2019) mendatang.



64 Unit Realme XT Dibagikan Gratis, Siapa Mau?

64 Unit Realme XT Dibagikan Gratis, Siapa Mau?

INILAHCOM, Jakarta - Realme bersiap kembali menggelar open sale untuk Realme XT varian RAM 4GB+ROM 128GB di semua channel online dan varian RAM 8GB+ROM 128GB di semua toko offline di seluruh Indonesia.

Open sale ini akan mulai digelar pada  2 November 2019. Bersamaan dengan tanggal tersebut, Realme juga akan menggelar program offline di realme Official Store di ITC Roxy Mas.

Melalui first sale event, Realme juga akan berbagi Realme XT secara cuma-cuma melalui program lucky draw.

Realme XT sendiri telah menjadi produk yang paling dicari karena memberikan pengalaman mobile photograpy yang terbaik dengan harga mulai dari Rp3 jutaan.

Selain itu, smarphone ini juga telah terjual habis hanya dalam waktu 90 detik melalui Shopee dan Realme.com.

Beberapa waktu lalu, Realme juga berhasil mencatatkan diri berada di peringkat ke-7 di pasar global sebagai merek smartphone di Q3 2019. Tentunya ini merupakan pertama kalinya Realme menjadi Top 7 merek smartphone setelah menjadi Top 10 di Q2 tahun 2019.

Selain itu, total pengiriman smartphone Realme di Q3 2019 mencapai lebih dari 10 juta unit atau dengan peningkatan year-over-year mencapai 808 persen.

Catatan positif ini sekaligus menjadikan Realme sebagai merek smartphone yang paling cepat berkembang di dunia.

"Kami tidak menyangka smartphone terbaru kami Realme XT disambut dengan sangat baik oleh anak muda di Indonesia. Selain itu, Realme juga berhasil berada di peringkat ke-7 berdasarkan statistik pengapalan smartphone global di Q3 tahun 2019 dari Lembaga riset Counterpoint," kata Palson Yi, Brand Manager Realme Indonesia.

Dia menambahkan, sebagai bentuk terima kasih kepada para penggemar dan pelanggan atas antusiasme yang tinggi terhadap Realme XT, di hari pertama open sale Realme akan menggelar sebuah program di mana masyarakat Indonesia bisa mendapatkan Realme XT secara gratis dan puluhan hadiah menarik lainnya.

realme-XT-First-Sale-Event

Realme XT adalah penerus seri Realme X yang dikenal sebagai seri yang membawa banyak inovasi kamera terbaru. Realme juga telah menggandeng Aaron Huey, fotografer professional dari Naional Geographics untuk menyetel kamera yang ada pada Realme XT.

Nilai jual lainnya dari Realme XT adalah layar FullHD+ Super AMOLED 6,4 inci Dewdrop dengan in-sisplay fingerprint tercepat di pasar smartphone saat ini.

Di bagian belakang, Realme XT menggunakan modul quad-camera yang menampung sensor 64 MP Samsung ISOCELL Bright GW1 dengan aperture f/1.8 dan EIS.

Dalam gelaran yang diadakan pada 2 November 2019, 100 orang pertama yang membeli Realme XT pada hari tersebut di Realme Official Store ITC Roxy Mas akan memiliki kesempatan untuk mendapatkan total 64 unit Realme XT secara gratis melalui tahapan lucky draw.



GIICOMVEC Siap Kembali Digelar Maret 2020

GIICOMVEC Siap Kembali Digelar Maret 2020

INILAHCOM, Jakarta - Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) siap kembali menghadirkan ajang dua tahunan GAIKINDO Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC).

GIICOMVEC merupakan pameran business to business (BtoB) khusus untuk menampilkan teknologi dan produk terkini pencapaian industri kendaraan komersial Indonesia yang hadir setiap dua tahun.
 
Di 2020, GIICOMVEC akan berlangsung pada pada 5-8 Maret dengan mengambil tempat di area paling strategis di Kota Jakarta, yakni Jakarta Convention Center (JCC).



Pada penyelenggaraannya yang kedua, GIICOMVEC juga akan memperluas cakupan industri yang menjadi targetnya.

Bukan hanya dari peserta kendaraan komersial, GIICOMVEC 2020 juga menambah area baru yang diperuntukkan bagi peserta dari industri pendukung seperti karoseri, aksesoris, tools, parts, connected truck technology, dan juga perusahaan logistic berbasis teknologi, serta masih banyak lagi.

GIICOMVEC menyasar key buyers dari berbagai industri, termasuk di antaranya:

- Operator bus, truk dan perusahaan logistic
- Perusahaan ritel
- Operator tour & travel
- Perusahaan pertambangan, minyak, gas, dan energi
- Perusahaan konstruksi
- Jasa keuangan dan asuransi
- Barang konsumsi
- Restoran, kafe, dan layanan katering
- Usaha kecil dan menengah (UKM)
- Lembaga kesehatan
- Badan pemerintah dan perusahaan swasta
- Industri pertanian, kehutanan, dan peternakan
- Militer

Penyelenggaraan pameran GIICOMVEC perdana yang berlangsung pada 2018 lalu mencatatkan kehadiran lebih dari 10.000 pengunjung potensial.
 
Sambangi tautan berikut untuk informasi terkini dan lebih lanjut dari GIICOMVEC 2020.



'Journal of Terror: Afterlife' Tayang di MAXstream

'Journal of Terror: Afterlife' Tayang di MAXstream

INILAHCOM, Jakarta - Telkomsel melalui layanan video streaming MAXstream merilis serial original 'Journal of Terror: Afterlife' yang merupakan versi live action dari komik berjudul sama karya penulis Sweta Kartika.

Serial yang terdiri dari empat episode tersebut akan tayang setiap hari Kamis pukul 20.00 WIB dan sudah dapat dinikmati seluruh pengguna MAXstream mulai hari ini, tanggal 31 Oktober 2019.

Head of Digital Lifestyle Telkomsel Crispin P. Tristram mengatakan, MAXstream secara konsisten membuka kesempatan untuk berkolaborasi dengan para pegiat industri kreatif di Indonesia, mulai dari sineas hingga penulis.

"Serial 'Journal of Terror: Afterlife' merupakan bukti nyata hasil kolaborasi MAXstream dengan penulis Sweta Kartika dan sineas terkemuka Indonesia yang juga perwujudan dari komitmen kami untuk terus menghadirkan konten yang berkualitas bagi masyarakat Indonesia sekaligus mendukung pengembangan kreatifitas karya anak bangsa," ujar Crispin di Jakarta, Kamis (31/10/2019).

Serial 'Journal of Terror: Afterlife' juga merupakan hasil kerja sama antara Telkomsel melalui MAXstream dengan Trinity Optima Production dan Kratoon Pictures.

Disutradarai oleh Ceppy Gober, serial tersebut tetap mempertahankan jalan cerita horor yang ditulis oleh Sweta Kartika sesuai dengan komiknya.

Selain itu, CEO Trinity Optima Production Yonathan Nugroho dan aktor kawakan Dennis Adhiswara juga terlibat dalam proses pembuatan serial ini sebagai Executive Producer.

'Journal of Terror: Afterlife' menceritakan kehidupan tokoh utama, Prana, yang berusia 25 tahun yang memiliki kemampuan melihat makhluk tak kasat mata di sekitarnya.

Prana pun perlahan menyadari bahwa kemampuan tersebut berkaitan dengan meninggalnya saudara kembarnya pada saat ia lahir ke dunia.

Aktor sekaligus penyanyi Dikta Wicaksono berperan sebagai Prana dan akan beradu akting dengan aktris Lania Fira.

Ini bukan kali pertama MAXstream Original menghadirkan konten bergenre horor. Sebelumnya, mereka juga telah menyajikan serial dengan genre horor berjudul 'Nawangsih' karya Melly Goeslaw.

Dalam perkembangannya, MAXstream juga telah memproduksi konten orisinal dari berbagai genre, mulai dari 'Negeri 5 Menara' dan 'Cerita Dokter Cinta' yang bergenre komedi romantis, 'Brata' dengan cerita penuh aksi di dalamnya, 'Critical Eleven' yang mengangkat kisah drama, dan 'Pulang Pulang Ganteng' yang bergenre komedi.

Konsistensi MAXstream Original dalam meluncurkan konten pun sejalan dengan tumbuhnya minat pengguna terhadap tontonan berkonsep serial.

"MAXstream secara konsisten akan membuat series terbaru yang siap diluncurkan setiap bulannya. Beragam konten yang terdapat di dalam MAXstream merupakan upaya kami dalam memenuhi berbagai kebutuhan sesuai minat pelanggan, sesuai dengan semangat transformasi Telkomsel sebagai digital telco company yang fokus menyajikan layanan yang customer-centric," ujar Crispin.

"Kami berharap, 'Journal of Terror: Afterlife' dapat menjadi serial yang tidak hanya menghibur, namun juga menginspirasi masyarakat dengan nilai-nilai positif yang terkandung di dalamnya," imbuh dia.

Hingga kini, aplikasi MAXstream telah diunduh lebih dari 20 juta kali baik melalui toko aplikasi online Google Play Store maupun Apple App Store.

MAXstream memiliki 60 saluran televisi, baik lokal maupun internasional, 13 video partner, dan lebih dari 10.000 koleksi video.

Pada bulan ini, MAXstream juga telah meluncurkan Paket Entertainment MAXstream seharga Rp69.000 yang dapat diaktifkan oleh pengguna untuk mengakses HBO GO, VIDIO, dan VIU dengan kuota 7GB melalui aplikasi mytelkomsel, aplikasi MAXstream, atau dengan menghubungi *363*465.



WhatsApp Tuduh Perusahaan Israel Awasi Penggunanya

WhatsApp Tuduh Perusahaan Israel Awasi Penggunanya

INILAHCOM, San Francisco - WhatsApp menuntut perusahaan Israel NSO Group karena mencurigai firma tersebut membantu pemerintah memata-matai ponsel milik 1.400 pengguna aplikasi perpesanan populer tersebut di empat benua.

Seperti diwartakan Reuters, WhatApps memasukkan berkas tuntutan ke pengadilan federal di San Francisco, California, AS, dengan tudingan NSO membantu pemerintah meretas perangkat di 20 negara. Saat ini, baru Meksiko, Bahrain, dan Uni Emirat Arab yang teridentifikasi peretasan tersebut.

Peretasan tersebut menargetkan 100 masyarakat sipil, termasuk di antaranya diplomat, opisisi politik, pejabat senior pemerintahan, hingga jurnalis.

Serangan tersebut menyalahgunakan sistem panggilan video WhatsApp untuk mengirim malware ke sejumlah perangkat. Malware tersebut dapat digunakan oleh klien NSO, di antaranya pemerintah dan lembaga intelijen, untuk memata-matai ponsel pengguna dan melihat aktivitas.

NSO dalam keterangan tertulis membantah tuduhan tersebut.

"Kami membantah tuduhan tersebut dan akan melawan dengan keras," kata NSO.

Perusahaan itu menyatakan bahwa mereka menyediakan teknologi kepada lembaga intelijen pemerintah dan penegah hukum berlisensi untuk 'memerangi terorisme dan tindak kriminal serius'.

WhatsApp, yang digunakan sekitar 1,5 miliar pengguna di seluruh dunia, disebut-sebut memiliki keamanan yang paling tinggi, salah satunya pesan dienkripsi end-to-end agar tidak bisa dilihat oleh pihak ketiga maupun pihak WhatsApp sendiri.



Galaxy Tab A 2019, Tablet untuk 'Kids Jaman Now'

Galaxy Tab A 2019, Tablet untuk 'Kids Jaman Now'

INILAHCOM, Jakarta - Kini perangkat seperti tablet semakin sering menjadi yang digunakan untuk anak, baik untuk belajar maupun bermain. Orang tua pun harus lebih sigap untuk mengawasi anak-anak dalam menggunakan gadget.

Untuk itu, Samsung meluncurkan Galaxy Tab A 2019 yang dapat digunakan oleh anak bersama orang tua.

"Belajar dengan Galaxy Tab A 2019 8 inci menjadi solusi bagi anak didik, guru, dan kemajuan pendidikan di Indonesia," ujar Ennita Pramono, Head of Corporate Citizenship Samsung Electronics Indonesia.

Galaxy Tab A 2019 memiliki layar dengan aspek rasio 16:10. Selain itu, tablet juga sudah disenjatai dengan chipset Snapdragon 459, yang didampingi dengan RAM 2GB dan memori internal 32GB yang bisa diperluas dengan microSD hingga 512GB.

"Ini cukup untuk mendukung untuk anak-anak," tambah Ennita.

Vendor asal Korea Selatan ini membekali Galaxy Tab A 2019 dengan dua speaker untuk memutar aplikasi belajar dengan audio, microphone, micro USB, dan kamera depan dan belakang masing-masing 2MP dan 8MP.

Dari segi baterai, Galaxy Tab A 2019 mengemas daya 5100mAh, yang bisa mendukung aktivitas belajar anak-anak.
 
Tablet ini sudah menjalankan sistem operasi Android 9 Pie berlapis antarmuka Samsung One UI yang bisa multi-window.

"Untuk mendukung aktivitas belajar anak, kami juga memiliki aplikasi Kids Home dan My School. Dengan aplikasi tersebut, tidak hanya siswa yang menggunakan, guru dan orang tua juga bisa memantau aktivitas belajar anak," tutur Ennita.
 
Samsung juga bekerja sama dengan organisasi pendidikan PesonaEdu. Organisasi tersebut fokus dengan membuat konten edukasi teknologi.

Tersedia dengan dua warna, yakni Silver dan Black, Galaxy Tab A 2019 dibanderol seharga Rp1,999 juta.



Google Berencana Akuisisi Fitbit?

Google Berencana Akuisisi Fitbit?

INILAHCOM, San Francisco - Google melalui perusahaan induknya, Alphabet Inc, berencana untuk mengakuisisi perusahaan pembuat perangkat wearable Fitbit.

Menurut sumber industri anonim, Google bahkan telah melayangkan penawaran resminya. Namun, sumber tersebut tidak membeberkan berapa nilai penawaran Google terhadap Fitbit. Ia juga tak bisa memastikan sudah sampai tahap mana penawaran ini.

Setidaknya, akibat berita ini menyeruak, saham Fitbit meroket hingga 30 persen.

Meski demikian, belum diketahui pasti apakah kabar akuisisi Google terhadap Fitbit ini sepenuhnya benar atau tidak. Sebab, baik Google dan Fitbit belum memberikan keterangan resmi terkait informasi tersebut.

Tapi apabila benar adanya, maka akuisisi Fitbit ini agaknya bakal membantu Google untuk membuat perangkat wearable mereka sendiri. Sebab, seperti diketahui Google hanya memiliki produk smartphone Pixel. Mereka tidak punya produk smartwatch seperti Samsung, Huawei, atau Xiaomi.

Di bidang wearable, Google justru hanya menyediakan sistem operasi (OS) bernama WearOS yang dilisensikan ke para vendor smartwatch.

Terkait akuisisi produsen jam tangan pintar, sebelumnya Google sempat mengumumkan telah mengakuisisi teknologi smartwatch milik perusahaan fesyen Fossil senilai US$40 juta.

Raksasa teknologi AS itu bahkan memboyong tim divisi riset dan pengembangan Fossil yang bertanggung jawab untuk membuat teknologi jam pintar perusahaan.

Namun, belum diketahui apa rencana Google ke depan terkait akuisisi teknologi dari Fossil ini. Kita nantikan saja bersama.



Sony Akan Tutup Layanan PlayStation Vue

Sony Akan Tutup Layanan PlayStation Vue

INILAHCOM, Tokyo - Sony berencana menutup layanan TV berbasis cloud mereka, PlayStation Vue, pada Januari 2020, karena alasan persaingan.

Layanan TV berbayar bersaing ketat secara global seiring dengan banyaknya penonton yang beralih ke platform video online yang sering kali menawarkan paket yang lebih murah dan memproduksi konten sendiri.

"Sayangnya, industri TV berbayar yang sangat kompetitif, dengan konten dan penawaran jaringan yang mahal, lebih lambat untuk berubah dari yang kami harapkan," kata John Kodera, Vice President Sony Interactive Entertainment, seperti dilansir Reuters.

"Segmen hiburan Sony akan tetap fokus pada bisnis game," tambah Kodera.

Konten di Sony PlayStation Vue, yang diluncurkan pada 2015, dapat diakses melalui PlayStation Store di PS4 dan kemitraan Sony dengan aplikasi hiburan lainnya.



NMAA Goes to Campus 2019 Sambangi UBM

NMAA Goes to Campus 2019 Sambangi UBM

INILAHCOM, JAKARTA - Rangkaian NMAA Goes to Campus 2019 bersama Datsun Indonesia berakhir di Universitas Bunda Mulia (UBM), kawasan Ancol, Jakarta Utara, Senin (28/10/2019), bersamaan dengan Hari Sumpah Pemuda.

Untuk diketahui, NMAA Goes to Campus merupakan agenda tahunan yang kali ini menjelma sebagai penerus rangkaian kegiatan NMAA Trending Workshop yang biasanya diadakan pada beberapa kota di Tanah Air.

Seiring dengan makin generik dan berkembangnya dunia otomotif Indonesia, keterlibatan anak-anak muda begitu besar. Tak hanya sebagai konsumen semata, namun sudah meningkat jadi penggerak bisnis bahkan meng-influence orang-orang di sekitarnya.

"Karena itu kami memilih tema 'Automotive, Safety Driving, and Social Media Marketing' karena erat hubungannya dengan anak-anak muda dalam kaitannya dalam bidang otomotif," sebut Andre Mulyadi, founder dan juga CEO NMAA.

Pada kegiatan NMAA Goes to Campus 2019 yang dilakukan di UBM ini tak hanya membawa sejumlah narasumber untuk mengisi sesi talk show, namun juga dibarengi dengan kegiatan seru yang mengasah kreativitas.

Narasumbernya adalah Arief Sutrisno  (Datsun Product Marketing), Om Mobi (Motomobi TV), Tomi Gunawan (Tomi Airbrush), dan Viga Fakoano (Infia Business Development & Partnership).



Sementara kegiatan serunya berupa kontes digital modification 'Datsun UBM Digimodz: Creativity of Millenials' yang bisa diikuti mahasiswa-mahasiswi UBM.

Kontes ini adalah fun competition untuk memodifikasi secara digital Datsun GO memakai software yang dikuasai dan di-upload melalui Instagram sebelum 27 Oktober 2019 untuk memperebutkan hadiah menarik bagi tiga pemenang terpilih.

"Secara konsisten, Datsun Indonesia terus menjadi bagian dari industri modifikasi Indonesia melalui berbagai kegiatan promosi. Pada dasarnya kami ingin memberi wadah bagi para penggemar modifikasi di Indonesia, dengan semangat yang selalu digaungkan oleh Datsun, yaitu Be A Life Achiever, mengajak generasi muda agar selalu memiliki pencapaian tertinggi dengan mengeksplorasi hal-hal yang baru dalam hidupnya," ujar Christian Gandawinata, Head of Marketing Datsun Indonesia.



NMAA Goes to Campus dihadiri sekitar 200 mahasiswa UBM yang telah mendaftar melalui link khusus. Dimana antusias peserta yang hadir cukup membuat acara berjalan seru.

Selain talk show, peserta NMAA Goes to Campus juga disediakan lokasi test drive untuk merasakan mobil-mobil terbaru Datsun.



XL Dorong Manfaatkan Teknologi Secara Positif

XL Dorong Manfaatkan Teknologi Secara Positif

INILAHCOM, Jakarta - PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) selalu meningkatkan dan mendorong para pelanggan dan masyarakat luas untuk memanfaatkan layanan data digital secara positif.

Menandai hari jadi ke-23 tahun dalam melayani masyarakat Indonesia, kembali XL Axiata meluncurkan kampanye untuk mendorong pemanfaatan teknologi digital bagi usaha-usaha positif dan produktif.

Untuk program ini, XL Axiata mengangkat dan mensosialisasikan penggunaan tagar #JadiBisa guna meyakinkan masyarakat Indonesia bahwa penggunaan teknologi digital secara positif akan bisa mewujudkan suatu harapan, cita-cita, atau suatu pencapaian tertentu.

"Melalui kampanye ini, kami bermaksud memperluas kesadaran masyarakat tentang penggunaan teknologi digital secara lebih maksimal di setiap aspek kehidupan masyarakat Indonesia untuk tujuan yang positif," ujar David Arcelus Oses, Chief Marketing Officer XL Axiata.

"Jika kita ingin bisa menjadi apa atau bisa melakukan apa, yang dulu-dulu itu sulit diwujudkan, maka saat ini sudah tersedia teknologi digital yang bisa membantu atau mempermudah kita untuk merealisasikannya. Masyarakat Indonesia, termasuk para pelanggan XL Axiata pun, pasti juga bisa," imbuhnya,

David menambahkan, saat ini setiap orang bisa dengan mudah mempelajari suatu keahlian atau pengetahuan yang bisa menjadi bekal untuk mewujudkan harapannya atas suatu pencapaian. Misalnya ingin bisa menjadi musisi dengan karya musik yang bisa didengar oleh kalangan luas.

Melalui berbagai saluran digital masyarakat bisa mendapatkan materi belajar musik dalam semua level, dari yang paling dasar hingga mahir, dengan biaya yang relative lebih terjangkau.

Tidak hanya itu, bahkan melalui media sosial, masyarakat bisa unjuk kemampuan bermusik, yang jika memang berkualitas akan bisa mendapatkan berbagai keuntungan ekonomi dari situ. Di era serba digital sekarang, banyak musisi yang lahir dari media sosial dan menjadi idola.

Dengan tersedianya infrastruktur jaringan yang semakin baik berkapasitas besar, serta teknologi yang juga semakin canggih seperti 4G LTE dan tidak lama lagi 5G, maka konten-konten berformat audio visual juga lebih mudah diunggah di berbagai saluran digital, termasuk media sosial.

Saat ini, infrastruktur jaringan data 4G LTE milik XL Axiata telah hadir di 408 kota/ kabupaten yang berada berbagai wilayah di Indonesia termasuk di luar  Jawa, serta menjangkau lebih dari 92 persen populasi penduduk.

Artinya semakin luas kesempatan yang juga hadir bagi pelanggan dan masyarakat Indonesia untuk bisa mewujudkan apapun harapan dan cita-citanya dengan memanfaatkan layanan data berkualitas tinggi yang disediakan XL Axiata.

Untuk menyampaikan pesan #JadiBisa ini ke masyarakat luas, XL Axiata merangkul berbagai kalangan, termasuk mereka yang selama ini aktif berkarya di dunia maya seperti para key opinion leader, komunitas pengguna sarana digital, hingga para publisher.

Melalui acara “XL #JadiBisa Meetup : Creatorspace”, XL Axiata mengajak mereka untuk bersama-sama menyampaikan pesan dan edukasi mengenai pemanfaatan internet dan teknologi digital secara positif. Event ini telah berlangsung pada 15 Oktober 2019 di Jakarta, dan diikuti lebih dari 60 peserta.

Bimbingan langsung dari musisi

Guna menunjukkan secara langsung kepada masyarakat spirit “XL #JadiBisa” tersebut, XL Axiata membuka kesempatan bagi masyarakat Indonesia untuk mengikuti kompetisi bertajuk 'XL #JadiBisa Musik x Maliq & D Essentials x Eki Puradiredja'.

Event ini diselenggarakan berdasarkan antara lain besarnya potensi musik di Indonesia dan kini terus berkembang seiring dengan tersedianya saluran digital yang telah dimanfaatkan oleh pelaku industri musik untuk mengembangkan industri ini.

Pada event ini, XL Axiata berkolaborasi dengan grup band Maliq & D’Essentials dan juga produser musik Eki Puradiredja.

Sebagai produser, Eki dikenal membawa visi untuk menelurkan talenta baru dalam dunia musik Indonesia dan dia memiliki pengalaman yang luas di industri musik Indonesia selama dua dekade terakhir. Sementara itu, Maliq & D’Essential mempunyai latar belakang dan pondasi yang sangat kuat dalam pengembangan industri musik dari sebuah band menjadi brand.

Melalui event kompetisi ini, XL Axiata melihat pengalaman Eki dan Maliq & D’Essentials dalam berkembang dan bertumbuh hingga sekarang bisa ditularkan di masyarakat Indonesia yang punya passion dalam bermusik .

Para pemenang yang terpilih akan mendapatkan mentoring dari para pelaku industri musik Tanah Air tersebut secara privat, dari pembelajaran tentang kemampuan bermusik hingga bagaimana sebuah karya bisa dipublikasikan.

Kompetisi ini akan berlangsung  hingga 19 November 2019. Dan untuk bisa mengikuti kompetisi ini, pelanggan XL Axiata bisa unggah kemampuan bermusik di platform Instagram feed pada akun pribadi dalam bentuk materi video cover dari salah satu lagu Maliq & D Essentials atau lagu karya sendiri.

Untuk informasi lengkapnya pelanggan bisa cek akun Instagram, Twitter, dan Facebook @myXL.



iflix Mulai Rilis Serial Horor Perdananya Hari Ini

iflix Mulai Rilis Serial Horor Perdananya Hari Ini

INILAHCOM, Jakarta - Serial horor pertama dari layanan video streaming iflix, 'Kisah Tanah Jawa: Merapi', mulai tayang di Indonesia hari ini (31/10/2019).

'Kisah Tanah Jawa: Merapi' menceritakan kisah Andi (Deva Mahendra) dan Babon (Joshua Suherman) dalam mencari teman mereka yang hilang.

Serial ini akan terbagi menjadi enam episode, di mana memperlihatkan perjuangan Andi dan Babon dalam mencari temannya itu.

Dalam pencarian itu, keduanya mengajak beberapa orang yang tidak mengetahui apa maksud dari Andi dan Babon untuk mendaki.

Nadia (Laura Basuki) dan Dika (Wafda Saifan) merupakan pasangan yang baru saja menikah dan ingin memiliki pengalaman bulan madu yang berbeda dengan ikut mendaki Gunung Merapi.

Kemudian ada Citra (Laura Theux), seorang vlogger yang juga ikut dalam perjalanan Andi dan Babon.

Perjalanan mereka pun menjadi sangat ekstrem saat semakin tinggi mendaki. Kekompakan dan komitmen untuk selalu bersama pun diuji.

Film yang diproduksi oleh iflix dan Rapi Films ini menyatukan sutradara Faozan Rizal (Habibie & Ainun) dan penulis Salman Aristo (Laskar Pelangi) untuk pertama kalinya dalam adaptasi dari buku terlaris tahun 2019 karya Bonaventura Genta dengan judul yang sama.

Menjadi seorang vlogger sendiri merupakan pengalaman pertama Laura Theux. Tak hanya sebagai vlogger, karakter Laura di serial ini akan menjadi tokoh yang cukup annoying menurutnya.

"Di sini ceritanya emang karakter aku annoying seperti aslinya. Aku sangat menyebalkan, tapi dengan begitu, teman-temanku semuanya pada membenciku bukan menyayangiku. Menurut aku, tantangan terbaru buat aku karena belum pernah meranin orang atau karakter annoying kaya gini," ujar Laura, di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Sementara itu, Executive Producer of Rapi Films Sunil Samtani menganggap serial ini menjadi sangat istimewa karena menghadirkan pengalaman horor yang berbeda.

"Ini adalah hak istimewa bagi kami untuk bekerja sama dengan iflix dalam proyek ini dan menampilkan kekayaan intelektual baru. Kami berharap audiens di Indonesia dapat menyaksikan pengalaman horor yang berbeda pada perangkat seluler mereka," kata Sunil.

Pengalaman baru juga dirasakan oleh Joshua Suherman dalam serial ini, sebab ia bisa menyaksikan tayangan horor tanpa harus keluar dari rumah.

"Experience baru pastinya. Aku juga kebetulan penonton di OTT dan apalagi dapat tawaran dari iflix langsung pengin coba banget. Karena experience yang berbeda kayak orang nonton tetap bayar, tapi enggak harus ke luar rumah. Bisa tetap nonton dari rumah sambil tiduran dan ngapain aja, dan ini yang paling beda," ucap mantan artis cilik ini.

Serial horor 'Kisah Tanah Jawa: Merapi' ini bisa disaksikan melalui streaming maupun offline, secara gratis, di aplikasi iflix atau iflix.com dengan episode baru yang tayang setiap hari Kamis.



Peugeot: Mulai dari Perkakas, Sepeda, Hingga Mobil

Peugeot: Mulai dari Perkakas, Sepeda, Hingga Mobil

INILAHCOM, Jakarta - Menyebut nama Peugeot, kita pasti langsung terbayang produsen mobil Prancis dengan produk-produknya yang elegan. Namun, ternyata Peugeot punya sejarah panjang sebelum menjelma menjadi transporter yang berkiprah dalam dunia otomotif global.

Peugeot yang sekarang dikenal sebagai salah satu merek mobil yang dibawah naungan Grup Astra di Indonesia, ternyata memiliki sejarah yang sangat panjang. Bukan saja di Indonesia, tapi juga dari tanah kelahirannya, Prancis.

Selama lebih dari 200 tahun, ternyata nama Peugeot dan logo singa sudah berkiprah. Justru awal kelahiran, Peugeot bukanlah pabrikan otomotif. Sepak terjang Peugeot begitu berwarna dalam berbagai industri di Prancis.

Di awal kehadirannya, Peugeot dikenal sebagai produk alat perkakas, penumbuk lada, sepeda, sepeda motor, hingga akhirnya mobil.



Sejarah unik semenjak tahun 1810 dimulai oleh Jean-Pierre II dan Jean-Frederic yang merupakan anak dari Jean-Pierre Peugeot dengan membuka industri di bawah nama Peugeot. Usaha pertama mereka merupakan industri pengecoran baja yang menandai era pertama industri dari keluarga Peugeot.

Ekspansi terhadap produk lainnya pun mulai dilakukan dengan memulai produksi gergaji, pegas, dan tulang baja pada payung. Logo singa pun muncul pertama kali pada tahun 1850 pada gergaji yang mereka produksi.

Mulai tahun 1882, Peugeot mulai memproduksi sepeda yang akhirnya mereka kembangkan dengan turut memproduksi sepeda motor mulai tahun 1885 hingga saat ini.



Akhirnya, pada tahun 1888 di bawah kepemimpinan Armand Peugeot, merek dagang Peugeot mulai memasuki bisnis otomotif. Mobil pertama yang mereka produksi merupakan mobil bermesin steam yang pertama kali dijual pada tahun 1891.

Seiring dengan berjalannya waktu, konsistensi Peugeot berkecimpung menjadi produsen otomotif terus berinovasi mengikuti perkembangan jaman hingga sekarang. Mulai dari mesin steam, bensin, diesel, hybrid, hingga full elektrik.



Peugeot terus turut menjadi bagian dari sejarah otomotif global selama lebih dari 200 tahun merek ini berdiri. Sekarang ini, Peugeot merupakan bagian dari PSA Group yang membawahi beberapa merek lainnya seperti Citroen, DS Mobile, Opel, dan Vauxhall.

Sementara di Indonesia, Peugeot sudah dikenal sejak tahun 1972 saat Astra secara resmi menjadi distributor Peugeot. Mulai dari model 504, 505, 206, 306, 406, 407, dan lainnya.



Kenyamanan suspensi mobil besutan Prancis ini begitu melekat karena sudah mengikuti pekembangan Indonesia sendiri sampai sekarang ini dimana model yang beredar di Indonesia telah menjadi SUV yaitu Peugeot 3008 dan 5008.

Pengalaman Peugeot di dunia selama lebih dari 200 tahun dan Astra di Indonesia lebih dari 47 tahun pun menjadi sebuah jaminan tersendiri dalam kualitas dan kenyamanan sebuah kendaraan.



PT Astra International dengan Astra Peugeot-nya, kini memberikan jaminan 5 Years Peace of Mind dimana Warranty produk Astra Peugeot diberikan selama 5 tahun atau 100.000 kilometer, PMP (Peugeot Maintenance Package) yaitu Free Servis Berkala (Jasa dan Sparepart) selama 5 tahun atau 60.000 kilometer untuk pembelian unit kendaraan dari Astra Peugeot, serta 5 tahun layanan 24 Jam Emergency Roadside Assistance dari Astraworld.

Saat ini, jaringan Astra Peugeot terdapat di wilayah Jakarta, Tangerang, Solo, dan Surabaya.



Xiaomi Siapkan Mi Note 10 dengan Kamera 108MP

Xiaomi Siapkan Mi Note 10 dengan Kamera 108MP

INILAHCOM, Beijing - Setelah memperkenalkan Mi Mix Alpha sebagai smartphone dengan kamera 108MP pertama, kini Xiaomi dilaporkan tengah bersiap untuk kembali meluncurkan perangkat dengan spesifikasi kamera serupa.

Tidak seperti Mi Mix Alpha yang mengusung konfigurasi triple-camera, smartphone bernama Mi Note 10 itu bakal dipersenjatai oleh lima kamera yang menempel di bagian punggungnya, dengan kamera utama tetap beresolusi 108MP.

Xiaomi pun mengonfirmasi hal tersebut via cuitan mereka di jejaring sosial Twitter.

"Memperkenalkan (smartphone) lima kamera 108MP pertama di dunia. Era baru kamera smartphone dimulai sekarang! #MiNote10 #DareToDiscover," cuit akun @Xiaomi.

Meski demikian, perusahaan teknologi asal China itu belum mau menyebutkan tanggal pasti peluncuran Mi Note 10. Selain kamera 108MP, spesifikasi lainnya pun masih menjadi misteri.

Mengutip Gizmochina, beredar spekulasi bahwa Mi Note 10 adalah adalah versi global dari Mi CC9 Pro. Dapat dikatakan demikian, karena spesifikasi Mi CC9 Pro disebut identik dengan Mi Note 10.

Berdasarkan poster peluncuran yang diumbar Xiaomi baru-baru ini, Mi CC9 Pro pun mengusung konfigurasi lima kamera belakang dengan kamera utama 108MP.

Perbedaan mencolok hanya akan terlihat pada chipset yang digunakan. Mi CC9 Pro disinyalir bakal dibekali dengan Snapdragon 730G, yang notabene merupakan chipset kelas menengah.

Sedangkan Mi Note 10 yang masuk ke dalam segmen flagship diyakini bakal menggunakan chipset yang lebih kuat, kemungkinan Snapdragon 855 atau Snapdragon 855+.

Mi CC9 Pro dipastikan meluncur pada 5 November mendatang di China. Sementara, berdasarkan rumor yang beredar, Mi Note 10 bakal diluncurkan sekitar pertengahan atau akhir November mendatang, setelah peluncuran Mi CC9 Pro. 



Rabu, 30 Oktober 2019

Waze Hadirkan Fitur Tarif Jalan Tol di Indonesia

Waze Hadirkan Fitur Tarif Jalan Tol di Indonesia

INILAHCOM, Jakarta - Platform navigasi Waze mengumumkan peluncuran fitur Tarif Jalan Tol di Indonesia yang memungkinkan pengguna untuk melihat dan membandingkan harga ketika mereka berkendara di sepanjang rute jalan tol.

"Berkat seluruh Map Editor Waze di Indonesia, sekarang semua pengguna Waze dapat terlebih dahulu merencanakan berapa banyak dana yang diperlukan untuk perjalanan mereka, terutama biaya tol," kata Marlin R. Siahaan, Country Manager Waze Indonesia, dalam keterangan tertulisnya.

Fitur baru tersebut akan membantu pengendara mengambil keputusan dengan memberikan visibilitas harga sebelumnya, memungkinkan untuk membandingkan tarif dari rute yang berbeda dan perkiraan waktu tempuh sesuai pilihan pengguna.

Fitur Tarif Jalan Tol tersedia berkat usaha komunitas Waze yang meliputi lebih dari 30.000 Map Editor aktif di Indonesia setiap bulannya.

Komunitas itu secara sukarela membantu mengumpulkan dan memasukkan informasi tarif jalan tol ke dalam aplikasi, yang menandakan bahwa Waze merupakan aplikasi yang sangat didukung oleh masyarakat dan digerakkan oleh komunitas.

Fitur yang kompatibel dengan jalur padat kendaraan tersebut secara otomatis dapat digunakan dan pengguna bisa melihat tanda 'Tol' di rute yang melalui jalan tol.

Pengendara dengan kartu e-toll juga dapat memilih fitur tersebut, sehingga dapat selalu terhubung dengan aplikasi Waze ketika rute-rute pilihan ditampilkan.



Ini Promo Menarik Acer di Indocomtech 2019

Ini Promo Menarik Acer di Indocomtech 2019

INILAHCOM, Jakarta, 30 Oktober 2019 - Acer kembali berpartisipasi di event tahunan Indocomtech 2019, sekaligus memberikan kejutan penawaran menarik bagi pelanggan yang ingin memiliki laptop untuk memenuhi mobilitas dan produktivitas mereka.

Berada di booth Hall 2, Jakarta Convention Center (JCC), Acer menghadirkan promo cashback hingga Rp6 juta. Khusus untuk laptop Spin 5 dan Swift 3 Ryzen 7 series diberikan cashback sebesar Rp5 juta.

Tersedia pula penawaran menarik berupa free aksesoris dan cashback  untuk Aspire dan Swift series.

Sementara itu setiap pembelian salah satu laptop New Aspire 5, New Swift 3, Swift 3, Ryzen 5, atau New Swift 5, berkesempatan mendapatkan free bundle paket Office Home & Student senilai Rp1.799.000.

Penawaran menarik lainnya adalah special price berupa diskon hingga 60 persen untuk pembelian monitor gaming. Pilihan monitor gaming yang dihadirkan di antaranya monitor gaming Predator XB271HU, AcerKG271_B,      monitor Nitro RG24OY, dan Nitro VG270K.

Pengunjung juga bisa mendapatkan cashback 40 persen dan bonus headset senilai Rp250.000 untuk pembelian gaming gears. Pilihan model gaming gears di antaranya mouse Predator Cestus 310, headset Predator Galea 311 dan keyboard Nitro.

Ini adalah kesempatan terbaik untuk mendapatkan rangkaian gaming gears terbaik baik untuk para gamers, caster ataupun penikmat video streaming.     

Penawaran menarik Acer selama Indocomtech 2019 ini adalah saat yang tepat bagi pekerja dan pelajar yang ingin gaya namun tetap produktif dengan laptop tipis keren, pun bagi gamers yang ingin melengkapi perangkat gaming mereka dengan pilihan monitor dengan layar display luas yang memanjakan mata dan pengalaman gameplay terbaik.

Bagi para pelaku bisnis yang mencari laptop, desktop dan monitor dengan performa dan harga terbaik, Acer menghadirkan rangkaian pilihan terbaik untuk memenuhi kebutuhan kantor mereka.

Acer juga menghadirkan penawaran menarik untuk pembelian laptop gaming. Pengunjung bisa mendapatkan cashback Rp4 juta untuk pembelian laptop Predator Helios 500 dan cashback Rp1 juta untuk pembelian laptop Nitro 5.

Selain penawaran tersebut,  pada booth Acer di Indocomtech juga digelar berbagai aktivitas seru seperti  kesempatan membawa pulang laptop Acer melalui lelang mulai Rp500 ribu dan game challenge untuk mendapatkan beragam hadiah.



Samsung Ungkap Desain Galaxy Fold 2

Samsung Ungkap Desain Galaxy Fold 2

INILAHCOM, San Jose - Samsung mengunggah video di YouTube seperti apa desain smartphone layar lipat generasi kedua mereka, yang kemungkinan akan bernama Galaxy Fold 2.

"Seperti yang dijanjikan di Samsung Developer Conference (SDC) tahun lalu, Samsung akan terus mengeksplorasi serangkaian bentuk baru untuk kategori smartphone layat lipat," tulis Samsung Newsroom di video unggahan mereka.

Video tersebut mengungkap bahwa Galaxy Fold 2 dapat dilipat secara vertikal seukuran ponsel biasa dari mode tablet.

Setelah berbentuk ponsel biasa, Galaxy Fold kembali bisa dilipat secara horizontal atau seperti ponsel model clamshell yang populer di awal tahun 2000-an.

Phone Arena menuliskan bahwa desain smartphone layar lipat yang ada di video tersebut 'hanya sebagai ilustrasi', karena desain asli Galaxy Fold 2 masih bisa berubah.

Samsung dikabarkan akan membuat Galaxy Fold 2 sebesar 8,1 inci atau model yang lebih padat menjadi 6,7 inci, mereka juga akan memasang gelas super tipis agar perangkat lebih tahan lama.

Raksasa teknologi Korea Selatan itu berencana memperbaiki desain engsel di smartphone layar lipat agar perangkat tersebut bisa tertutup rapat, tetap terbuka saat diperlukan, dan membentuk sudut 90 derajat sehingga layar atas dan bawah bisa digunakan untuk fungsi yang berbeda, misalnya seperti layar laptop dengan keyboard.

Samsung Galaxy Fold 2 dikabarkan akan meluncur pada April tahun depan. Diperkirakan smartphone ini akan dijual seharga US$1.980.



Xiaomi Bocorkan Tampilan Arloji Pintar Mi Watch

Xiaomi Bocorkan Tampilan Arloji Pintar Mi Watch

INILAHCOM, San Francisco - Xiaomi kabarnya bakal meluncurkan jam tangan pintar Mi Watch dalam sebuah acara pekan depan. Spesifikasi perangkat tersebut telah sedikit dibocorkan di media sosial.

Mengutip GSM Arena, dalam foto yang diunggah founder Xiaomi Lei Jun di akun Weibo-nya, Mi Watch memiliki tampilan yang mirip dengan Apple Watch, yakni dengan desain layar persegi dengan satu tombol di sisi kanan atas.

Lei Jun menyebut Mi Watch adalah 'smartphone untuk pergelangan tangan Anda'. Sebab, arloji pintar tersebut akan dibekali WiFi, GPS, NFC, dan chipset Qualcomm.



Mi Watch akan hadir dalam pilihan warna hitam dan silver. Tidak ada bocoran terkait harganya, namun jam tangan pintar itu harusnya dibanderol lebih murah dari Apple Watch yang punya label harga US$399 (sekitar Rp5,6 juta).

Dalam acara yang akan digelar pada 5 November 2019 itu, Xiaomi dikabarkan juga akan merilis smartphone Mi CC9 Pro dan Mi TV terbaru dengan teknologi 4K quantum-dot.



Samsung Luncurkan 2 Laptop Stylish Berlayar QLED

Samsung Luncurkan 2 Laptop Stylish Berlayar QLED

INILAHCOM, Seoul - Samsung merilis dua laptop baru dengan desain stylish, Galaxy Book Flex dan Galaxy Book Ion. Keduanya sudah menggunakan layar berpanel QLED.

Ini adalah pertama kalinya panel QLED --yang sebelumnya digunakan untuk televisi Samsung-- dipasang di sebuah laptop.

ZDNet melaporkan, Galaxy Book Flex dan Galaxy Book Ion juga sudah mendukung fitur pengisian daya nirkabel. Caranya, seperti mengisi daya ponsel secara nirkabel, cukup letakan laptop ini pada pad.

Ada pula dukungan untuk fitur powershare atau pengisian daya antar perangkat layaknya smartphone Galaxy S10 dan Galaxy Note 10.

Kedua laptop anyar Samsung ini diotaki prosesor Intel generasi 10 Intel Ice Lake dan dilengkapi dengan konektivitas WiFi 6 dan Thunerbolt 3.

Sebagai informasi, Galaxy Book Flex dan Galaxy Book Ion dirancang bersama Intel sebagai salah satu program Project Athena.

Samsung menghadirkan Galaxy Book Flex dan Galaxy Book Ion dalam dua ukuran, yakni 13,3 inci dan 15,6 inci dengan pilihan memori paling tinggi mencapai RAM 16GB LPDDR4x dan penyimpanan hingga 1TB.

Khusus untuk model 15,6 inci turut didukung pengolah grafis Nvidia MX250.

Untuk model 13,3 inci, bobotnya 1,15 kilogram dengan ketebalan 12,9 mm. Sementara model 15,6 inci memiliki ketebalan 14,9 mm dan bobot 1,57 kilogram. Kedua laptop sama-sama dibekali baterai yang diklaim mampu bertahan hingga 69,7 jam.

Baik Galaxy Book Flex dan Galaxy Book Ion juga memiliki kamera webcam beresolusi HD 720p serta dibekali pena stylus S Pen yang tersimpan di dalam body keyboard.

Khusus untuk Galaxy Book Flex, memiliki kemampuan fleksibilitas. Artinya, body layar bisa diputar hingga 360 derajat sehingga berubah menjadi mode tablet sebab layar QLED ini juga didukung fitur touchscreen.

Cangkangnya dipoles dengan warna biru atau diistilahkan sebagai Royal Blue dengan material alumunium. Hal itu tidak ditemukan di Galaxy Book Ion, karena seri tersebut memiliki cangkang berbahan magnesium dengan bodi lebih ringan.



Masalah Baut, Mercedes Recall Mobil Listrik EQC

Masalah Baut, Mercedes Recall Mobil Listrik EQC

INILAHCOM, Stuttgart - Raksasa otomotif Jerman, Daimler AG, akan menarik sebagian mobil listrik Mercedes-Benz EQC karena adanya baut yang berpotensi membuat kerusakan pada diferensi.

"Daimler AG telah memutuskan bahwa pada kendaraan EQC tertentu baut pada transmisi diferensial gandar depan mungkin tidak memenuhi spesifikasi daya tahan. Dengan demikian, tidak dapat dikesampingkan, bahwa baut putus seumur hidup," kata Daimler, seperti dilansir Reuters.

Kerusakan itu dapat mengganggu kinerja dari transmisi torsi ke gandar depan, yang dapat menyebabkan kendaraan mogok.

Selain itu, jika bagian dari baut patah akan bersarang di dalam transmisi diferensial, hal itu mungkin akan mempengaruhi kemampuan untuk mengendalikan kendaraan sehingga dapat meningkatkan risiko kecelakaan.

Media industri Jerman, Kfz-Betrieb, yang awalnya melaporkan rincian penarikan itu, mengatakan ada 1.700 kendaraan yang akan ditarik. Namun, pihak Daimler menolak mengomentari jumlah kendaraan yang terdampak.



Buta Karena Kerap Main Game Ponsel di Tempat Gelap

Buta Karena Kerap Main Game Ponsel di Tempat Gelap

INILAHCOM, Hong Kong - Seorang pria di China mengalami kebutaan temporer setelah bermain game ponsel di ruangan yang gelap.

Wang, pria yang berasal dari Kota Xian, Provinsi Shaanxi, China, kehilangan pengelihatannya akibat kerap bermain game ponsel di kamar dalam kondisi gelap sebelum tidur.

Dia mengaku sering melakukan hal itu, meski sang isteri sering merasa terganggu dengan kebiasaannya.

"Saya senang bermain ponsel, tapi pada malam hari, isteri saya tidak suka saya memainkan ponsel karena cahayanya terlalu terang setelah lampu kamar dimatikan," kata Wang.

Dia mengaku masih bisa menggunakan mata sebelah kanan untuk melihat ponsel.

"Saya bisa melihat beberapa kata tapi tidak yang lainnya," ujar Wang.

Masih belum diketahui apakah kedua matanya bermasalah atau hanya salah satunya.

Lei Tao, dokter yang menangani Wang mengatakan, pasiennya tersebut menderita stroke mata atau yang dikenal pula dengan sebutan oklusi arteri retina.

Oklusi arteri retina adalah penyumbatan suplai darah dalam arteri ke retina. Penyumbatan disebabkan oleh gumpalan atau penyempitan darah ke retina. Jika kondisi ini tidak segera ditangani medis akan menyebabkan kebutaan permanen.

Mengutip South China Morning Post, Wang bukanlah pasien pertama yang menderita gangguan mata setelah bermain ponsel.

Menurut dr Tao, ada sekitar 20 pasien lain dalam bulan yang sama dengan keluhan gangguan pengelihatan setelah menggunakan ponsel mereka terlalu banyak. Kebanyakan dari mereka adalah anak muda.

"Penyumbatan arteri di retina terjadi tiba-tiba, hal ini serius dan menjadi penyebab utama gangguan mata yang mengarah ke kebutaan," jelasnya.

Setiap tahun, keluhan stroke mata semakin tinggi dan kebanyakan menyerang anak muda yang kerap menggunakan ponsel secara berlebihan.

"Tingkat kebutaan permanen juga tinggi yang bisa berdampak pada kualitas hidup pasien secara serius dan berpengaruh ke kehidupan sosial," ujar dr Tao.

Akan tetapi, dr Tao mengatakan bahwa hal ini bisa dicegah. Caranya adalah dengan mengurangi penggunaan smartphone dan barang elektronik lain yang memancarkan cahaya.

"Gunakan dan beristirahatlah dengan pola yang reguler, hindari begadang dan menatap ponsel, menonton televisi dan komputer terlalu lama. Akan ada perbedaannya nanti," jelas dia.

Gangguan mata akibat berlama-lama memainkan gadget sudah pernah terjadi sebelumnya. Pada 2017 lalu, seorang wanita di China mengalami kebutaan permanen setelah seharian penuh memainkan game Honour of Kings.



Suzuki Turut Ramaikan Gelaran IIMS Surabaya 2019

Suzuki Turut Ramaikan Gelaran IIMS Surabaya 2019

INILAHCOM, Surabaya - Suzuki Indomobil Sales (SIS) kembali berpartisipasi pada perhelatan pameran otomotif IIMS Surabaya 2019 yang berlangsung pada 30 Oktober-3 November di Grand City Convex, Surabaya, Jawa Timur.

Mengusung tema 'Urban Sporty GEAR', Suzuki menyapa pengunjung IIMS Surabaya 2019 dengan karakteristik dinamis, ekspresif, sekaligus gaya yang tersemat pada setiap produk Suzuki.

Berkolaborasi dengan diler utama di Jawa Timur, PT Sejahtera Buana Trada (SBT) dan PT United Motor Centre (UMC), Suzuki menghadirkan berbagai produk unggulan selama lima hari penyelenggaraan pameran.

"Dengan mengusung tema 'Urban Sporty GEAR', kami memperkuat konsep Suzuki Sport yang tengah kami gaungkan tahun ini. Melalui IIMS Surabaya 2019, kami ingin memperkenalkan konsep Suzuki Sport kepada masyarakat Surabaya dan sekitarnya melalui jajaran produk andalan Suzuki," ujar Harold Donnel, Head of 4W Brand Development & Marketing Research SIS.

Surabaya merupakan salah satu kota strategis dan penting bagi Suzuki. Pada periode Januari-September 2019, Surabaya berkontribusi sebesar 12,3 persen terhadap penjualan Suzuki secara nasional. Ini menjadikan Surabaya sebagai kota dengan kontribusi penjualan terbesar kedua bagi Suzuki.

Capaian tersebut diraih berkat kontribusi penjualan kendaraan penumpang andalan Suzuki yang mencapai 67,8 persen dan kontribusi penjualan kendaraan komersial mencapai 32,2 persen.

Melalui IIMS Surabaya 2019, Suzuki ingin semakin mendekatkan diri dengan konsumen Surabaya dan terus memperkuat kecintaan konsumen terhadap Suzuki, khususnya pada jajaran kendaraan penumpang.



Selama gelaran pameran, pengunjung dapat menyambangi booth Suzuki yang terletak di Hall C dengan luas 132 m2. Di booth ini, Suzuki menampilkan kendaraan kebanggaan keluarga besutannya, All New Ertiga Suzuki Sport.

Di Surabaya, All New Ertiga merupakan kendaraan Suzuki yang paling diminati masyarakat. Hal ini terlihat dari kontribusi penjualan All New Ertiga di Surabaya mencapai 45 persen pada periode Januari-September 2019.

Tidak hanya itu, di tengah beragamnya pilihan low multiple purpose vehicle (LMPV), All New Ertiga berhasil menguasai 18,8 persen pangsa pasar LMPV di Surabaya pada periode Januari-September 2019.

Pada ajang IIMS Surabaya 2019, ditampilkan juga Baleno, mobil hatchback andalan Suzuki yang diminati masyarakat Surabaya. Pada periode Januari-September 2019, 10,7 persen konsumen segmen hatchback di Surabaya memilih Baleno untuk menemani pengalaman berkendara. Dalam pameran ini, tampil juga New Jimny, kendaraan off-road legendaris di Indonesia dari Suzuki.

Selama lima hari pelaksanaan IIMS Surabaya 2019, pengunjung dapat mencoba langsung berkendara dengan mobil unggulan Suzuki, yaitu All New Ertiga dan Baleno. Bagi pengunjung yang mengikuti test drive, dapat menikmati suguhan kopi kekinian yang tersedia di booth Suzuki.

Lebih menarik lagi, bagi para pengunjung IIMS 2019 Surabaya yang melakukan pemesanan kendaraan unggulan Suzuki akan mendapatkan suvenir menarik. Selain itu, bagi yang melakukan pembelian semua tipe kendaraan Suzuki secara tunai akan mendapat satu unit sepeda lipat.



Khusus bagi pembeli All New Ertiga, pengunjung berkesempatan mendapat satu unit sepeda motor GSX150 Bandit dan mengikuti undian berhadiah Jimny generasi terbaru.

Dengan kualitas produk yang tersemat pada setiap kendaraan Suzuki dan didorong berbagai program penjualan yang menarik, Suzuki optimistis dapat memasarkan 200 unit kendaraan selama IIMS 2019 berlangsung.

Di sisi kendaraan komersial, Suzuki juga menorehkan tinta emas pada hasil penjualannya. Suzuki Carry, Rajanya Pick Up dari Suzuki, menjadi pilihan para pengusaha Surabaya untuk mendukung mobilitas bisnisnya.

Pada periode Januari-September 2019, Suzuki Carry berhasil menguasai 34,7 persen pangsa pasar low pick up di Surabaya. Hasil ini meningkat sebesar 4,7 persen apabila dibandingkan dengan periode yang sama di tahun sebelumnya.

Raihan ini juga menjadikan Suzuki Carry sebagai kontributor terbesar kedua terhadap penjualan Suzuki di Surabaya dengan jumlah kontribusi sebesar 32,2 persen.

"Dengan hadir di IIMS Surabaya 2019, kami optimis kontribusi penjualan Suzuki di Surabaya dapat mencapai 13 persen pada akhir tahun 2019, khususnya berkat kontribusi penjualan kendaraan penumpang. Kami menanti kedatangan warga Surabaya di booth Suzuki pada IIMS 2019 Surabaya, khususnya bagi pengunjung yang ingin merasakan pengalaman berkendara dengan produk unggulan kami," tutup Harold. [ikh]