Laman

Kamis, 27 Juni 2019

Piaggio Siap Boyong Vespa Listrik Ke Indonesia

Piaggio Siap Boyong Vespa Listrik Ke Indonesia

INILAHCOM, Jakarta - PT Piaggio Indonesia mengungkapkan akan memboyong skuter vespa listrik ke Indonesia. Namun, Piaggio masih mempertimbangkan sejumlah aspek penunjang sebelum memasarkan Vespa Elettrica yang kini tengah bergairah di pasar Eropa tersebut.

"Kami persiapkan dulu segala sesuatunya sampai semuanya benar-benar siap. Pasti akan kita bawa ke Indonesia. Tinggal tunggu momen, tunggu saja," ujar Presiden PT Piaggio Indonesia, Marco Noto La Diega saat ditemui di sela-sela acara peluncuran Vespa GTS, baru-baru ini.

Marco menegaskan bahwa saat ini Vespa Elettrica memang sangat laris di pasar otomotif Eropa. Kendati demikian, hal itu tidak serta-merta bisa diteruskan ke pasar otomotif di Indonesia.

Marco mengaku masih mempelajari bagaimana pasar skuter listrik Asia dan Indonesia pada khususnya. Termasuk soal regulasi.

"Betul, tentu saja kami akan mempelajari regulasi soal motor elektrik di sini,"ujarnya.

Vespa Elettrica sendiri telah diperkenalka di Eropa pada pertengahan 2018 lalu. Vespa Elettrica ditawarkan dalam dua varian yaitu versi standar dengan jangkauan kisaran 100 kilometer dan Elettrica X dengan kisaran lebih dari 200 kilometer.

Vespa Elettrica hadir dengan motor listrik yang ditenagai oleh baterai Litium-ion 4.2 kWh yang menghasilkan daya maksimum 4 kWh (5,4 bhp) dan torsi puncak 200 Nm. Untuk harga, motor ini dibanderol pada kisaran US$7.276 atau sekitar Rp104 jutaan di pasar Eropa.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar