INILAHCOM, Surabaya - Daihatsu sukses menambah riuh suasana pameran GIIAS Surabaya 2019 yang berlangsung di Grand City Convex dengan menampilkan mobil konsep andalannya, Ayla Turbo.
Sebagai bagian tren Turbo Aspirated yang mendunia, Ayla Turbo dirancang menunjukkan transformasi city car menjadi mobil yang sporty dan racy.
Dengan mengusung konsep Thrilling Simplicity, setiap garis desain, bentuk, dan permukaan Ayla Turbo diperhitungkan dengan baik, sehingga memiliki performa lebih optimal.
Ayla Turbo merupakan hasil karya anak bangsa, yang dikembangkan oleh tim Research & Development (R&D) Astra Daihatsu Motor (ADM) dalam menunjukkan rancang bangun Daihatsu di Indonesia.
Baca juga: Menjajal Dahsyatnya Performa Daihatsu Ayla Turbo
Sesuai namanya, Ayla Turbo merupakan mobil konsep yang selain bertujuan untuk membuktikan kapabilitas anak bangsa, juga dapat memberikan inspirasi bagi anak muda yang memiliki passion ke performa mobil, sehingga selain dapat dimodifikasi pada sisi eksterior, Ayla juga bisa dilakukan penambahan komponen turbo dalam modifikasi tersebut.
"Sebagai ajang pembuktian kemampuan R&D ADM, maka mobil konsep Ayla Turbo ini dapat menjadi inspirasi bagi pelanggan, dan penggemar modifikasi, khususnya bagi anak muda yang memiliki passion ke performa mobil," ujar Soni Satriya, Design Engineering Executive Coordinator R&D ADM.
"Sehingga mobil Daihatsu, khususnya Ayla Turbo ini, bisa memenuhi hasrat modifikasi yang lebih maksimal," imbuhnya.
Di ajang GIIAS Surabaya 2019 yang akan berlangsung hingga 7 April ini, Daihatsu menempati booth seluas 319 m2. Mengusung konsep dengan pola yang berbeda, yaitu 'Spirit, Happiness and Optimism', booth ini menampilkan disain yang nyaman bagi keluarga dan menarik bagi pengunjung yang berjiwa muda.
Baca juga: Daihatsu Ikut Ramaikan GIIAS Surabaya 2019
Selain mobil konsep Ayla Turbo, di gelaran pameran otomotif terbesar di Jawa Timur ini, Daihatsu juga memamerkan lima model unggulan mereka, yakni satu unit Xenia, satu unit Sigra, satu unit Terios, satu unit Sirion, dan satu unit Ayla.
Daihatsu juga menyiapkan program penjualan menarik selama pameran GIIAS Suabaya 2019 berlangsung. Salah satunya adalah free admin untuk seluruh tipe mobil Daihatsu serta kesempatan untuk mendapatkan berbagai hadiah menarik lainnya untuk para Sahabat Daihatsu.
Senin, 01 April 2019
Ayla Turbo Semarakkan GIIAS Surabaya 2019
Ayla Turbo Semarakkan GIIAS Surabaya 2019
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar