Laman

Selasa, 08 Januari 2019

Sertifikasi Samsung Ungkap Baterai Galaxy S10 Lite

Sertifikasi Samsung Ungkap Baterai Galaxy S10 Lite

INILAHCOM, Seoul - Sertifikasi baru Samsung di Korea Selatan mengungkapkan informasi terkait kapasitas baterai pada Galaxy S10 Lite.

Dokumen sertifikasi ini menyebut bahwa Galaxy S10 Lite akan berbekal baterai berkapasitas 3100mAh, lebih besar dari kapasitas baterai Galaxy S9 yang tercatat 3000mAh.

Selain mengurangi bezel dan diagonal layar 0,05 inci, Galaxy S10 Lite juga diperkirakan berukuran lebih kecil jika dibandingkan Galaxy S9.

Menyoal Galaxy S10 dan Galaxy S10+ berukuran lebih besar, keduanya masih belum mendapatkan sertifikasi di negara asal Samsung.

Namun pada Oktober lalu, Galaxy S10+ dikabarkan akan berbekal baterai berkapasitas 4000mAh. Hal ini mengindikasikan bahwa model reguler (Galaxy S10) akan mengusung kapasitas baterai sekitar 3500mAh atau sedikit lebih besar.

Samsung kabarnya akan meluncurkan trio Galaxy S10 series --Galaxy S10, Galaxy S10+, dan Galaxy S10 Lite-- pada akhir Februari mendatang, diikuti dengan penjualan mulai Maret. Namun, informasi terkait peluncuran dan pemasaran ini belum mendapatkan konfirmasi resmi dari Samsung.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar