Laman

Senin, 23 Juli 2018

Smartphone Desain Unik dengan Lubang di Layar

Smartphone Desain Unik dengan Lubang di Layar

INILAHCOM, Seoul - Sebuah rumor yang berasal dari Korea selatan menyebutkan bahwa Huawei tengah mengembangkan smartphone berdesain unik yang diklaim akan berpotensi mengakhiri era desain layar poni.

Mengutip ETNews, desain unik ini hadir dengan lubang di bagian layar untuk kamera, berukuran lebih kecil dan dikelilingi oleh seluruh sisi. Tidak menempatkan kamera di bagian desain poni layar, tampaknya Huawei ingin menghilangkan kamera dari bezel bagian atas.

Hal ini ditujukan agar Huawei dapat menghadirkan lebih banyak layar di bagian depan dan menghilangkan poni pada layar.

Akan tetapi, konsep ini dinilai akan menghadirkan permasalahan yang sepenuhnya baru. Misalnya, cara aplikasi berfungsi dan cara ruang layar tambahan akan dimanfaatkan.

Selain itu, desain tersebut menampilkan bahwa Huawei memanfaatkan bezel sangat tipis sebagai lokasi penyematan speaker telepon, sensor ambient, dan sensor proximity.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar