Laman

Minggu, 01 Juli 2018

Google Akan Rambah Industri Game Online

Google Akan Rambah Industri Game Online

INILAHCOM, Tokyo - Laporan terbaru menyatakan Google akan pula rambah industri game online. Seperti apa?

Kotaku melansir, dilaporkan kalau Google berkemungkinan akan membeli beberapa studio pengembang game, untuk membuat platform game mereka sendiri.

Dilaporkan pula kalau proyek layanan streaming game dari Google tersebut bernama 'Yeti'. Layanan tersebut dikabarkan pula memungkinkan pengguna untuk memainkan game tanpa harus mengunduh file ukuran besar maupun harus menggunakan konsol tertentu.

"Ibaratnya seperti memainkan game The Witcher 3 pada tab browser Google Chrome," ungkap salah seorang sumber yang tak ingin disebutkan namanya.

Diberitakan kalau Google telah bertemu dengan beberapa studio pengembang game ternama. Juga terdengarkan juga rumor Google akan lakukan pembelian terhadap studio-studio game tersebut.

Kita nantikan saja bakal seperti apa layanan game yang terdengar sangat menarik ini.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar