INILAHCOM, Jakarta - Ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018 memberikan apresiasi kepada para APM termasuk Mitsubishi Indonesia melalui APM-nya, Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI)
Empat penghargaan yang diraih oleh MMKSI tersebut yakni The Best Double Cabin, The Best APM Activity, Visitor’s Choice, dan The Most Viewed IIMS Instagram Posting.
MMKSI pun mengaku sangat bangga bisa mendapatkan empat penghargaan di penghujung gelaran IIMS 2018.
"Kalau untuk Mitsubishi ini luar biasa, dapat empat penghargaan sekaligus, yang paling luar biasa itu Visitor’s Choice," ujar Intan Vidiasari, Head of Public Relation MMKSI, saat ditemui di booth Mitsubishi di hall D JIExpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (29/4/2018).
"Artinya itu adalah hasil interview dari beberapa konsumen secara random, dimana pengunjung masih ingin melihat Xpander yang sudah setahun diperkenalkan masih mampu menarik perhatian pengunjung," lanjutnya.
"Terus The Most Viewed IIMS Instagram Posting juga sangat luar biasa, berarti Mitsubishi sangat memperhatikan digital activity, karena pada IIMS kami banyak sekali membuat aktivitas digital,”" tutur Intan.
Dia pun menambahkan, tahun depan Mitsubishi bisa bekerja lebih baik lagi di Instagram ataupun di sosial media lainnya.
"Ada Sky Bridge itu juga luar biasa karena baru pertama kali membuatnya, dan banyak pengunjung yang ingin membuktikan seberapa Xpander itu bisa menanjak, dan ternyata bisa," papar Intan.
"Dan Triton sebagai the Best Double Cabin kami merasa senang, karena disini kami meluncurkan double cabin terbaru," pungkasnya.
Senin, 30 April 2018
Mitsubishi Dapat 4 Penghargaan IIMS Awards 2018
Mitsubishi Dapat 4 Penghargaan IIMS Awards 2018
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar