Laman

Rabu, 04 April 2018

Facebook Hapus Ratusan Akun Milik Rusia

Facebook Hapus Ratusan Akun Milik Rusia

INILAHCOM, San Francisco - Facebook menghapus ratusan akun milik para penyebar propaganda asal Rusia. Seperti apa?

Motherboard melansir, ratusan akun dan laman yang dikendalikan oleh pihak Internet Research Agency (IRA) milik Rusia dihapus oleh Facebook mulai Rabu kemarin (4/4/2018).

"Total ada 70 akun Facebook, 65 akun Instagram dan 138 laman Facebook," ungkap Alex Stamos, Chief Security Facebook.

"Membutuhkan waktu beberapa bulan bagi Facebook untuk berhasil mengidentifikasi akun-akun serta laman tersebut, karena ternyata dikendalikan oleh pihak IRA," imbuhnya.

Hubungan AS dan Rusia dalam beberapa tahun terakhir memang sedang menegang, terkait aksi mata-mata dan juga serangan cyber yang (dituduh) sering dilakukan oleh pihak Rusia.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar