Laman

Rabu, 11 April 2018

Agensi Cosplay Hadir di Jepang

Agensi Cosplay Hadir di Jepang

INILAHCOM, Tokyo - Jepang memang adalah negara pengimpor budaya populer Cosplay. Kini di Negeri Sakura tersebut hadir sebuah agensi yang khusus menampung bakat-bakat cosplay bertalenta.

SoraNews24 melansir, sebuah perusahaan yang menjalankan layanan streaming video Nico Nico Douga asal Jepang, meluncurkan sebuah agnesi khusus talenta cosplay.

Agensi cosplay tersebut bernama Cosplay Agency. Melalui situs resminya, para pelamar untuk menjadi cosplay bisa mendaftar langsung secara online.

Simak situs dari Cosplay Agency melalui tautan berikut.



Permainan kostum atau Cosplay adalah istilah bahasa Inggris buatan Jepang (wasei-eigo) yang berasal dari gabungan kata 'costume' (kostum) dan 'play' (bermain).

Cosplay berarti hobi mengenakan pakaian beserta aksesori dan rias wajah seperti yang dikenakan tokoh-tokoh dalam anime, manga, dongeng, permainan video, penyanyi dan musisi idola, dan film kartun. Pelaku permainan kostum disebut cosplayer, Di kalangan penggemar, cosplayer juga disingkat sebagai coser. [ikh]



Tidak ada komentar:

Posting Komentar