Laman

Minggu, 25 Maret 2018

Wasit Piala Dunia 2018 Pakai Smartwatch Hublot

Wasit Piala Dunia 2018 Pakai Smartwatch Hublot

INILAHCOM, San Francisco - Hublot adalah salah satu resmi sponsor Piala Dunai 2018 nanti. Para wasit di gelaran akbar sepak bola dunia tersebut akan kenakan smartwatch khusus dari Hublot. Seperti apa?

The Verge melansir, jam tangan Hublot The Big Bang Referee 2018 FIFA World Cup Russia akan dipakai oleh para wasit Piala Dunia 2018.

Hublot The Big Bang Referee 2018 FIFA World Cup Russia menggunakan sistem operasi Wear OS (versi upgrade dari Android Wear).

Spesifikasi dari Hublot The Big Bang Referee 2018 FIFA World Cup Russia adalah: prosesor Intel Atom Z34XX, 35.4mm watchface, layar 400 x 400 AMOLED, Bluetooth 4.1, 802.11n Wi-Fi, dan baterai 410mAh.

Meski Hublot The Big Bang Referee 2018 FIFA World Cup Russia khusus untuk para wasit, namun jam tangan ini dijual untuk masyarakat umum dalam jumlah yang terbatas; hanya 2018 unit saja dan dibanderol seharga US$5.200.

Piala Dunia FIFA 2018 menjadi Piala Dunia FIFA yang ke-21, turnamen sepak bola internasional empat tahunan yang diikuti oleh tim nasional pria asosiasi anggota FIFA. Turnamen ini diselenggarakan di Rusia pada 14 Juni hingga 15 Juli 2018.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar