Laman

Selasa, 06 Maret 2018

Infinix Hot S3 Andalkan Kamera dan SoC Snapdragon

Infinix Hot S3 Andalkan Kamera dan SoC Snapdragon

INILAHCOM, Jakarta  - Perjalanan Infinix di Indonesia memang belum lama, tapi dalam kiprahnya selama kurang lebih dua tahun, brand Hong Kong ini berhasil menunjukkan konsistensinya di kancah rivalitas smartphone kelas budget dan menengah.

Untuk itu Infinix baru saja merilis ponsel Infinix Hot S3 di Indonesia. Ponsel ini dibekali dengan kamera depan berresolusi 20 megapixels dan dilengkapi dengan system on a chip (soc) Qualcomm snapdragon 430.

"kami mengetahui bahwa konsumen ingin baterai yang besar dan kamera bagus, untuk itu kami membawa Infinix Hot 3 karena selfie sekarang sudah menjadi bagian dari hidup kita," ujar Marcia Sun, South East Asia Regional Head Infinix Mobile, Marcia Sun di Jakarta, Selasa (07/03/2018).

.Di balik kamera tersebut bertengger sebuah sensor Sony IMX 378 dengan dukungan dual selfie softlight flash yang bisa menerangi diri saat ingin selfie dengan kondisi lowlight. Selain itu ada juga fitur beautify yang mempercantik hasil selfie dan kemampuan bokeh.

Jika biasanya smartphone infinix menggunakan chipset mediatek kali ini dari segi dapur pacunya , Infinix Hot S3 juga menjadi istimewa karena merupakan smartphone pertama di Indonesia dari perusahaan tersebut yang dilengkapi chipset Qualcomm.



Qualcomm Snapdragon 430 yang tertanam dalam smartphone tersebut juga menawarkan tiga kemampuan, yaitu konektivitas modem yang didukung X6 LTE Modem, prosesor octa-core yang mendukung kerja CPU dan GPU, serta efisiensi konsumsi baterai.

Untuk spesifikasi lainnya  ada rasio layar 18:9 berukuran 5,7 inci, Infinix Hot S3 dibekali kamera belakang 13MP, RAM 3GB, ROM 32GB, serta baterai 4.000 mAh.

Smartphone ini bisa didapatkan melalui toko online Lazada dengan harga Rp1,899 juta dan Infinix akan melakukan flash sale Infinix Hot S3 pada 9 Maret di Lazada, pukul 11.00 WIB.

 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar