Laman

Rabu, 31 Januari 2018

SAP Menjadi Brand Paling Bernilai di Jerman

SAP Menjadi Brand Paling Bernilai di Jerman

INILAHCOM, Walldorf - BrandZ Top 50 Most Valuable German Brand atau daftar yang memuat 50 merek yang paling bernilai di pasar Jerman merilis merek paling mahal atau bernilai untuk tahun 2018.

Daftar yang dibuat oleh WPP dan Millward Brown, sebuah lembaga penelitian global tersebut menyatakan SAP SE sebagai peringkat pertama dalam hal nilai brand (brand value) di atas perusahaan-perusahaan Jerman lainnya, melampaui perusahaan terkemuka layaknya Deutsche Telekom, BMW dan DHL.

Bernilai sebesar 48.9 miliar dolar AS, brand value SAP hampir 10 miliar dolar di atas nilai brand Deutsche Telekom yang menempati peringkat kedua.

Walau banyak perusahaan Jerman yang meraih keberhasilan semata-mata karena 'reliability' (reliabilitas) nya, masih terdapat banyak hal untuk dapat diimprovisasi, khususnya yang berkenaan dengan hal inovasi.

Sebagai satu-satunya perusahaan teknologi yang berhasil memasuki jajaran 10 Top tersebut, SAP dikenal baik karena para pegawainya secara aktif menerapkan budaya inovasi.

Nilai brand bergantung pada kesuksesan komersial, kapitalisasi pasar dan kepercayaan konsumen. Kepercayaan ini harus dipertahankan setiap hari melalui komitmen dan dedikasi SAP kepada para pelanggannya.

"Kami merasa sangat bangga dapat dikenal sebagai brand nomor satu sebagai merek nomor satu di peringkat Jerman BrandZ," kata Chief Marketing Officer SAP Alicia Tillman dalam siaran persnya.

"Mencapai posisi teratas ini merupakan cerminan yang luar biasa dari komitmen kami kepada pelanggan kami di Jerman dan tujuan menyeluruh kami untuk membantu dunia berjalan lebih baik dan memperbaiki kehidupan masyarakat. Laporan tersebut mengkonfirmasikan dan memotivasi karya kami – tidak hanya di Jerman tapi juga di seluruh dunia. " pungkas Alicia.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar