Laman

Minggu, 26 November 2017

Facebook Bakal Hadirkan Cara Baru 'Mention' Teman

Facebook Bakal Hadirkan Cara Baru 'Mention' Teman

INILAHCOM, San Francisco - Facebook kabarnya akan menghadirkan cara baru untuk mention teman dalam platform jejaring sosial mereka.

Saat ini, apabila ingin melakukan mention orang lain dalam sebuah komentar di posting, pengguna Facebook harus menuliskan karakter '@' dengan diikuti oleh nama orang bersangkutan.

Namun, kemungkinan besar akan ada cara baru untuk menambah mention, yakni melalui sebuah fitur baru yang tengah dikembangkan oleh Facebook. Keberadaan fitur tersebut diketahui dari deretan kode program tersembunyi di dalam situs Facebook, demikian lansir The Next Web.

Fitur itu berbentuk sebuah tombol baru bernama 'Mention a friend' di sisi kanan kolom komentar, pada deretan yang sama dengan tombol untuk menambah emoji, foto, dan lain-lain dalam tulisan.



Saat di-klik, tombol tersebut akan memunculkan daftar teman pengguna di Facebook yang bisa digulir untuk memilih mana yang akan disebut dalam mention.

Fitur ini bisa membantu pengguna yang ingin melakukan mention ke teman, tetapi kebetulan sedang lupa nama sang teman di Facebook. Namun, apabila ingat nama teman yang ingin di-mention, cara lama dengan menuliskan karakter '@' bisa lebih singkat dan praktis.

Pihak Facebook sendiri masih belum memberikan keterangan resmi mengenai fitur 'Mention a friend' ini.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar