Laman

Rabu, 18 Oktober 2017

Upgrade Spek Notebook Acer Tidak Hilangkan Garansi

Upgrade Spek Notebook Acer Tidak Hilangkan Garansi

INILAHCOM, Jakarta - Seperti diketahui, SSD (Solid State Drive) memiliki performa yang lebih baik dibandingkan HDD (Hard Disk Drive). Dan jika spek RAM notebook kecil maka tak heran jika para pemilik perangkat ingin meng-upgrade HDD-nya dengan SSD dan RAM yang lebih tinggi.

Oleh karena itu, menurut Product Manager Consumer Notebook Acer Indonesia Suryadi Hiumanbrata, notebook milik Acer yang penggunanya upgrade diberikan keleluasaan asal dengan syarat mereka tidak melakukan peng-upgrade-an di luar toko resmi service Acer.

"Fitur upgradeable ini tersedia di hampir seluruh notebook keluaran Acer sampai yang varian mainstream sekalipun" tambah Suryadi ketika ditemui di sela acara peluncuran laptop terbaru Acer di Jakarta baru-baru ini.

Tak sampai di situ, Suryadi mengklaim bila notebook Acer ini mudah sekali dibongkar tanpa harus takut terjadinya kerusakan.

"Jadi apabila kamu ingin menambahkan SSD di laptop Acer yang masih bergaransi, tidak perlu takut garansi hangus. Selama penggantian dilakukan di Acer Service Center." pungkasnya.

 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar