INILAHCOM, Seoul - Samsung berencana untuk merilis Galaxy Note 7 versi rekondisi atau yang kabarnya bakal hadir dengan nama Galaxy Note FE pada pekan depan.
Kantor berita Yonhap melaporkan, Samsung akan merilis perangkat berjenis phablet itu dengan banderol di bawah 700 ribu won (sekitar Rp8,1 juta) dengan penjualan resmi mulai 7 Juli 2017.
Raksasa teknologi Korea Selatan itu menghentikan produksi dan penjualan Galaxy Note 7 tahun lalu di tengah laporan bahwa beberapa perangkat tersebut terbakar ketika diisi daya. Diperkirakan masalah ada pada baterai yang tidak dapat dilepas.
Dengan demikian, perangkat rekondisi tersebut akan memiliki kapasitas baterai lebih kecil dari versi aslinya. Namun, perangkat tersebut akan membawa software terbaru di dalamnya.
Samsung telah merencanakan untuk merilis Galaxy Note FE di tengah kritik yang meminta untuk benar-benar membuang semua Galaxy Note 7 yang dibeli kembali dari konsumen tersebut atau tidak menjualnya yang dikhawatirkan dapat berdampak buruk terhadap lingkungan.
Kamis, 29 Juni 2017
Samsung Galaxy Note FE Mulai Dijual 7 Juli
Samsung Galaxy Note FE Mulai Dijual 7 Juli
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar