Laman

Rabu, 05 April 2017

Nokia 9 Bakal Dilengkapi Fitur Canggih OZO Audio

Nokia 9 Bakal Dilengkapi Fitur Canggih OZO Audio

INILAHCOM, New Delhi - Setelah Nokia 3, Nokia 5, dan Nokia 6, HMD Global kini tengah mempersiapkan dua smartphone baru yang akan masuk ke segmen high-end, yakni Nokia 8 dan Nokia 9, yang akan rilis beberapa bulan ke depan.

Untuk Nokia 9, kabarnya handset ini akan hadir dengan chipset Snapdragon 835, layar OLED 5,5 inci beresolusi Quad-HD 1440p, RAM 6GB, kamera belakang dengan lensa ganda 22MP dari Carl-Zeiss, kamera depan 12MP, sensor sidik jadi, pemindai iris mata, dan kemampuan antiair dan debu dengan sertifikasi IP68.

Disebutkan juga oleh sebuah sumber NPU, jika Nokia 9 akan menjadi smartphone pertama yang dilengkapi OZO Audio, yakni sebuah fitur yang memberikan optimalisasi pada suara 3D untuk headphone dan sistem pemutaran suara secara spatial.

Teknologi ini memiliki fitur pemutaran suara 3D minim latency untuk perangkat-perangkat VR, berikut dengan pemutaran suara stereo berkualitas tinggi untuk perangkat-perangkat yang tidak memiliki dukungan OZO Audio.

Teknologi ini juga akan memberikan tangkapan suara 3D dengan empat atau lebih mikrofon.

Smartphone dengan tiga mikrofon juga bisa menangkap suara 360 spatial, sementara untuk yang hanya memiliki dua mikrofon mampu bekerja untuk memroses suara spatial.

Anda dapat melihat demo dari OZO Audio di video berikut:



Tidak ada komentar:

Posting Komentar