INILAHCOM, Surabaya - Sedikitnya 12 petugas Rutan Klas I Surabaya Medaeng ditangkap Tim Sapu Bersih (Saber) Pungutan Liar (Pungli) dan saat ini masih menjalani pemeriksaan di Kantor Kemenkumham Jatim.
"Masih dalam pemeriksaan," ujar petugas Kemenkumham Jatim yang tak mau disebutkan namanya, Senin (20/2/2017).
Pertama kali, Tim Saber Pungli menangkap sebanyak 7 petugas sipir. Setelah diperiksa, Tim Saber Pungli akhirnya menangkap lagi sebanyak 5 petugas sipir. Maka total sebanyak 12 petugas sipir ditangkap Tim Saber Pungli.
Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui apa alasan Tim Saber Pungli menangkap ke-12 petugas sipir Rutan Medaeng. Sampai saat ini, belum ada keterangan resmi dari pihak Kemenkumham Jatim atas tertangkapnya ke-12 sipir Rutan Medaeng. [beritajatim/ton]
Senin, 20 Februari 2017
12 Sipir Rutan Medaeng Diringkus Tim Saber Pungli
12 Sipir Rutan Medaeng Diringkus Tim Saber Pungli
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar