Laman

Kamis, 01 September 2016

Memilihkan Rumah Sempurna untuk Kelomang

Memilihkan Rumah Sempurna untuk Kelomang

INILAHCOM, Jakarta - Kelomang atau ketam pertapa memang suka berpindah-pindah cangkang demi menyesuaikan ukuran tubuhnya yang terus berkembang. Bagaimana jika kita yang pilihkan?

Seorang pengguna Reddit dengan nama akun AndyThanLe memposting sebuah video ketika ia dengan suka rela membantu seekor kelomang untuk memilih kerang yang sempurna sebagai rumah barunya.

Kelomang sendiri selalu mengganti rumah miliknya, dengan mencari kerang baru yang sesuai dengan ukuran tubuhnya.

Kelomang atau umang-umang, atau ada pula yang menerjemahkannya sebagai ketam pertapa atau kepiting pertapa, adalah krustasea dekapod dari superfamilia Paguroidea.

Sebagian besar dari sekitar 1.100 spesies anggota Paguroidea memiliki perut asimetris, yang tersembunyi dalam cangkang siput laut yang telah kosong yang dibawa-bawa oleh hewan ini.

Sebutannya dalam bahasa Inggris, hermit crab (ketam pertapa) konon diperoleh karena perilakunya yang gemar mengembara dan kebiasaannya hidup sendiri di 'rumah'nya.

Tonton video-videonya di bawah ini:





Tidak ada komentar:

Posting Komentar