Laman

Jumat, 17 Mei 2019

Biznet Umumkan Teknologi Baru Jaringan Fiber Optik

Biznet Umumkan Teknologi Baru Jaringan Fiber Optik

INILAH.COM, Jakarta - Biznet umumkan teknologi terbaru jaringan fiber optik mereka. Apakah itu?

Biznet baru saja resmi umumkan The New Biznet Fiber, yakni jaringan fiber optik yang menggunakan teknologi terbaru - tercepat - terandal.

The New Biznet Fiber terdiri dari Jaringan Terabit Core Router, Jaringan Distribusi Metro Ethernet 10G/ 100G dan Jaringan GPON (Gigabit Passive Optical Network), yang memiliki kapasitas sangat besar untuk kebutuhan hingga lima - 10 tahun ke depan.

Selain itu, The New Biznet Fiber didukung oleh sistem perangkat yang redundant dan terproteksi berbentuk cincin (ring) yang mampu memberikan proteksi otomatis apabila kabel Backbone Fiber Optic putus. Jaringan ini memiliki kapasitas besar hingga 100 Gbps atau 100 ribu Mbps.

Yudi Haryanto, VP Marketing Biznet, mengatakan kalau investasi yang Biznet lakukan untuk teknologi upgrade kabel ini cukup besar, yakni Rp120 miliar. "Tapi itu juga untuk hal-hal lainnya, serta untuk investasi jangka panjang," ujar Yudi di Jakarta, Kamis sore (16/5/2019).



Tidak ada komentar:

Posting Komentar