Laman

Kamis, 05 Juli 2018

OVO Perluas Penetrasi Layanan di Empat Mitra Baru

OVO Perluas Penetrasi Layanan di Empat Mitra Baru

INILAHCOM, Jakarta - Platform pembayaran OVO mengumumkan kerja sama dengan empat mitra barunya di Indonesia. Keempatnya adalah PT Bank Mandiri Tbk, Alfamart, Grab, dan Moka.

Menurut President Director OVO, Adrian Suherman, pihaknya ingin mengembangkan ekosistem pembayaran digital, karena masih kurang dari satu persen masyarakat Indonesia yang membayar menggunakan layanan digital.

"Kita enggak bisa kerja sendiri. Kita benar-benar butuh bantuan untuk bersama-sama kembangkan ekosistem ini," kata Adrian, di acara di OVO Launching & Press Conference di Jakarta, Kamis (5/7/2018).

Dia mengyebut, sebanyak 300 ribu merchant disiapkan untuk pembayaran melalui Bank Mandiri dan menerima pembayaran melalui aplikasi OVO. Selain itu, melalui 14 ribu gerai Alfamart, pengguna OVO bisa top-up, membayar, dan tarik tunai.

Dengan kerja sama ini, perusahaan sistem point-of-sale berbasis cloud, Moka, akan menyediakan OVO di platformnya. Sementara itu, OVO dan Grab sudah memulai kerja samanya jauh sebelum ini seperti pembayaran Grab Ride dan Grab Food.

Namun, untuk saat ini, keduanya akan membuat satu channel top-up baru untuk dompet elektronik OVO, Sebelumnya, top-up hanya bisa dilakukan seperti bank dan merchant OVO.

"Tapi sekarang, sudah bisa pakai aplikasi Grab, sekalian bisa top-up OVO," ujar Adrian.

OVO Wallet kini dapat digunakan di seluruh penjuru Indonesia, mulai dari restoran hingga toko dengan fasilitas Bank Mandiri dan Moka, ke minimarket bersama Alfamart, untuk bepergian menggunakan Grab, ritel seperti Miniso, Matahari Department Store, dan Gandaria City.

Saat ini dompet digital OVO tersedia di lebih dari 60 juta ponsel dan sebentar lagi tersedia di lebih dari 350.000 gerai di 212 kota.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar