INILAHCOM, San Francisco - Google berencana meluncurkan desain baru untuk antarmuka Gmail dalam waktu dekat.
Dalam sebuah email pada administrator G Suite yang didapatkan The Verge, Google mengatakan bahwa desain ini akan menyertakan 'beberapa fitur baru' yang juga akan tersedia untuk pengguna Gmail biasa.
Google menjanjikan tampilan yang 'segar, rapi untuk versi web dari Gmail', dilengkapi dengan fitur-fitur seperti Smart Reply dan dukungan offline. Sayangnya, mereka tidak menampilkan seperti apa desain baru untuk Gmail ini.
Belum lama ini, Google telah meluncurkan desain baru untuk Google Calendar. Aplikasi kalender itu memiliki desain ikon modern dengan kotak acara yang lebih rapi.
Secara keseluruhan, aplikasi itu terlihat seperti aplikasi mobile. Kemungkinan, Gmail juga akan memiliki desain serupa.
Google memang merombak desain Gmail pada 2014 dengan menyediakan aplikasi Inbox. Namun, mereka tetap menggunakan desain awal untuk Gmail pada versi web.
Desain baru dari Gmail ini akan tersedia dalam waktu beberapa mpekan ke depan. Google juga berencana untuk menguji ekstensi penting Chrome untuk memastikan bahwa Gmail baru ini kompatibel sebelum meluncurkannya ke masyarakat umum.
Google mengonfirmasi bahwa desain baru Gmail memang sedang dikembangkan.
"Kami sedang mengembangkan pembaruan besar untuk Gmail (masih dalam tahap draf)," kata juru bicara Google.
"Kami perlu waktu untuk membahas ini, jadi kami belum bisa mengatakan apapun --simpan ini sekarang dan kami akan memberitahu Anda ketika kami sudah siap untuk meluncurkannya," imbuhnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar