Laman

Minggu, 10 Desember 2017

Sekilas Mengenal Biznet Wilayah Bali

Sekilas Mengenal Biznet Wilayah Bali

INILAHCOM, Denpasar - Tak terasa umur Biznet kini sudah memasuki usianya yang ke-17. Di sela-sela acara Biznet Fest 2017 kemarin sore di Bali (9/12), mereka paparkan sekilas mengenai cabang Bali. Apa saja?

Bagus Wicaksono, selaku SM Sales Regional East di Biznet menjelaskan ke INILAHCOM kalau Biznet cabang Bali dibuka pada tahun 2001, menyusul setelah di Jakarta satu tahun sebelumnya.

"Kantor pertama di Bali ada di wilayah Kuta, sementara penerapan teknologi kabel fiber optik di Bali baru mulai pada tahun 2007," terang Bagus Wicaksono, selaku SM Sales Regional East di Biznet.

"Biznet Bali sendiri termasuk satu dari dua bagian cakupan utama untuk pembagian wilayah timur pulau Jawa di Indonesia, yaitu Jawa-Timur dan Bali," tambah Bagus.

Selain itu, Bagus juga menjelaskan kalau hingga kini sudah ada sekira 200 titik akses jaringan Biznet secara keseluruhan di Bali dan sudah ada lebih dari 10 ribu pelanggan di Pulau Dewata tersebut.

Saat ini sudah ada lima cabang Biznet di Bali, yakni di: Denpasar, Nusa Dua, Tabanan, Karangasam & Ubud.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar