Laman

Selasa, 07 Januari 2020

Sony Ungkap Logo dan Fitur PlayStation 5

Sony Ungkap Logo dan Fitur PlayStation 5

INILAHCOM, Las Vegas - Gelaran Consumer Electronic Show (CES) 2020 dimanfaatkan Sony untuk mengumumkan beberapa informasi terkait konsol game teranyarnya, PlayStation 5 (PS5).

Dalam ajang tahunan yang digelar di Las Vegas, AS itu, President & CEO Sony Interactive Entertainment (SIE) Jim Ryan secara resmi memperlihatkan logo dari konsol PS5.

Sekilas, logo tersebut terlihat cukup mirip dengan logo milik PS4. Jika dilihat dari jenis tulisan (font), desainnya memang terlihat serupa, ditambah dengan latar belakang berwarna hitam.

Hanya saja, angka '4' di dalam logo PS4 kini diganti dengan angka '5' yang tak lain merepresentasikan konsol generasi kelima, dan lengkap dengan logo 'PS' ikonik di bagian depannya.

Selain mengumumkan logo resmi, Ryan juga mengatakan bahwa PS5 bakal hadir dengan beragam fitur anyar untuk meningkatkan pengalaman dalam bermain game.

Beberapa di antaranya terdiri teknologi output suara (audio) 3D, media penyimpanan SSD super cepat, teknologi grafis ray tracing, hingga dukungan media Blu-Ray dengan resolusi Ultra HD (4K).

Ada juga dukungan controller PS5 yang dibekali dengan fitur haptic feedback dan adaptive triggers yang sempat diumbar Sony beberapa waktu lalu.

Fitur haptic feedback diklaim mampu memberikan efek getaran (vibration) lebih beragam dibandingkan teknologi 'rumble' yang ada pada konsol generasi sebelumnya.

Sementara adaptive triggers berfungsi untuk memberikan tingkat resistansi yang bervariasi ketika pengguna menekan tombol 'L2' dan 'R2' pada controller ketika memainkan game yang berbeda.

"Dengan fondasi (fitur-fitur) tersebut, PS5 akan memacu para pengembang untuk membuat game yang mampu memberikan pengalaman bermain imersif, baik dari visual, suara, hingga pengalaman bermain game itu sendiri," ujar Ryan, seperti dilansir CNET.

Meski demikian, Sony masih menyembunyikan wujud dari konsol penerus PS4 ini.

Raksasa teknologi asal Jepang ini pun berjanji bakal menguak detail rinci terkait PS5, termasuk desainnya, dalam beberapa bulan ke depan sebelum konsol tersebut meluncur di penghujung liburan akhir tahun 2020.

Kita nantikan saja bersama.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar