Laman

Rabu, 23 Januari 2019

Kampus Ini Miliki Robot Pengantar Makanan Sendiri

Kampus Ini Miliki Robot Pengantar Makanan Sendiri

INILAHCOM, Virginia - Sebuah kampus di Amerika Serikat miliki robot yang bisa antarkan pizza dan kopi. Seperti apa?

Dilansir dari Engadget, George Mason University di Virginia, AS, kini memiliki robot yang bisa mengantarkan kopi dan pizza untuk para mahasiswanya.

Layanan antar makanan dan minuman oleh robot di kampus George Mason tersebut dihadirkan oleh pihak Starship dan Sodexo.

Pengguna cukup bayar US$2 ke aplikasi mobile Starship, nanti dalam waktu 15 menit akan diantarkan ke mereka makanan/ minuman pesanannya.

Beberapa rekan bisnis untuk layanan ini adalah Blaze Pizza, Dunkin' Donuts dan Starbucks.

Kota Virginia sendiri telah melegalkan layanan pengiriman via robot.

Kita nantikan saja kapan layanan serupa akan hadir di Indonesia.

 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar