INILAHCOM, Singapura - Mazda memamerkan All-New Mazda3 di Singapore Motor Show 2019, setelah dikenalkan di Los Angeles Auto Show 2018 di akhir November lalu.
Business Times menyebut bahwa kehadiran Mazda3 terbaru ini menjadi tantangan untuk membantu Mazda meraih penjualan tinggi di Singapura.
Pada 2017, Mazda mencatat tahun terbaiknya di Singapura dengan mampu menjual 8.509 unit kendaraan. Hasil itu membuat Mazda menjadi merek nomer tiga di Singapura dalam penjualan, di bawah Toyota dan Honda. Hal ini jauh dari angka terendah pada 2011 yang hanya bisa menjual 265 unit saja.
Baca juga: Mazda Luncurkan All-New Mazda3
Pengiriman tahun lalu turun menjadi sekitar 5.000 unit, kata Direktur Pelaksana Trans Eurokars Pte Ltd, Michael Wee, sebagian karena kekurangan produksi yang disebabkan oleh banjir di pusat produksi Mazda di Hiroshima.
Dengan adanya All-New Mazda3 ini diharapkan bisa membantu Mazda untuk bisa kembali ke nomor tiga.
"Ini adalah awal dari era baru. Kami ingin pelanggan kami di Singapura menjadi yang pertama di Asia Tenggara untuk menyaksikan (mobil baru)," kata Susumu Ninaii, General Manager Asean Business Office Mazda Motor Corporation.
"Kami ingin pelanggan kami di Singapura menjadi yang pertama di ASEAN untuk menyaksikan (mobil baru),” kata Michael Wee,
Singapura adalah tempat kedua di dunia yang menyaksikan All-New Mazda3 secara langsung, setelah debutnya pada akhir November 2018 di Los Angeles Auto Show 2018.
Secara historis, Mazda 3 telah menjadi model terlaris dengan penjualan global 6 juta unit sejak 2003. Di Singapura, model ini secara konsisten menghasilkan lebih dari setengah dari total penjualan Mazda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar