INILAHCOM, Jakarta - Fungsi dari jam alarm adalah untuk membangunkan penggunanya di kala waktu penting. Tapi seperti apa ya kisah sebelum ditemukannya jam alarm?
Saluran Great Big Story di YouTube melalui video unggahan terbarunya coba menceritakan kisah petugas yang bekerja khusus untuk bangunkan para pekerja, di masa sebelum jam alarm ditemukan.
Jam weker mekanis yang pertama diciptakan pengrajin jam dari New Hampshire bernama Levi Hutchins pada tahun 1787. Jam buatannya lebih mirip jam lemari daripada jam weker sekarang. Tingginya sekitar 73 cm dan lebarnya 36 cm. Jam tersebut hanya bisa berbunyi setiap pukul 04.00 pagi, saat penciptanya harus bangun untuk bekerja.
Pada waktu itu, Hutchins tidak tertarik untuk menjual penemuannya tersebut. Setelah semakin banyak orang bekerja di pabrik, bangun pagi pada waktu yang sama menjadi kebutuhan banyak orang. Pada tahun 1876, Seth E. Thomas dari Thomaston, Connecticut menciptakan jam weker mekanis yang pertama.
Hak paten nomor 183,725 diterimanya tanggal 24 Oktober 1876 untuk jam yang bisa disetel agar berbunyi pada pukul yang diingini. Namun jam weker ciptaan Seth Thomas belum memiliki tombol untuk menghentikan dering lonceng.
Tonton videonya di bawah ini.
Minggu, 08 April 2018
Kisah Unik Sebelum Ditemukannya Jam Alarm
Kisah Unik Sebelum Ditemukannya Jam Alarm
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar