Laman

Selasa, 16 Mei 2017

Ada Fitur Monitor Glukosa di Apple Watch Series 3?

Ada Fitur Monitor Glukosa di Apple Watch Series 3?

INILAHCOM, San Francisco - Apple kabarnya akan menyertakan fitur kesehatan baru berupa pemantau gula darah atau monitor glukosa pada smartwatch mereka generasi berikutnya.

Kabar ini memang bukan pertama kalinya terdengar. Pada April lalu, Apple sempat disebut-sebut telah membentuk tim rahasia untuk mengembangkan sebuah sensor untuk Apple Watch.

Salah satu fitur utama sensor ini adalah kemampuan untuk mengukur kadar glukosa penggunanya tanpa harus mengambil darah. Sebuah inovasi yang mengagumkan jikalau memang Apple berhasil mengembangkannya, meski untuk saat ini masih belum dapat dikonfirmasi kebenaran kabar tersebut.

Apple Watch generasi selanjutnya, yang kemungkinan besar akan hadir dengan nama Apple Watch Series 3, dikabarkan bakal meluncur pada paruh kedua tahun ini.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar