Laman

Sabtu, 10 November 2018

Disertasi Stephen Hawking Terjual Rp11,14 Miliar

Disertasi Stephen Hawking Terjual Rp11,14 Miliar

INILAHCOM, London - Disertasi dan kursi roda milik mendiang fisikawan Inggris Stephen Hawking terjual dalam sebuah lelang di London.

Disertasi Hawking setebal 117 halaman yang berjudul 'Properties of expanding universes' dari tahun 1965 laku terjual seharga 584.750 poundsterling atau sekitar Rp11,14 miliar, jauh dari perkiraan awal sekitar 150.000 poundsterling (Rp2,85 miliar).

Adapun kursi roda bermotor yang kerap menemani hari-hari sang maestro dilaporkan terjual 296.750 poundsterling atau sekitar Rp5,65 miliar.

Baca juga: Disertasi dan Kursi Roda Stephen Hawking Dilelang

Beberapa barang lain milik Hawking termasuk esai, medali, penghargaan dan salinan bukunya 'Brief History of Time' yang ditandatangani dengan cap jempol juga turut dilelang bersama surat dan manuskrip Isaac Newton, Charles Darwin dan Albert Einstein.

Barang-barang tersebut ditawarkan oleh Balai Lelang Christie's London dalam lelang online sembilan hari (31 Oktober-8 November 2018) yang bertajuk 'On the Shoulders of Giants'. Sebagian dari hasil pelelangan itu akan didonasikan untuk Stephen Hawking Foundation dan Asosiasi Penyakit Motor Neuron.

Terkenal karena karyanya menjelajahi asal-usul alam semesta, Hawking meninggal pada 14 Maret lalu dalam usia 76 tahun setelah menghabiskan sebagian besar hidupnya terbatas pada kursi roda dengan penyakit Motor Neuron.

"Stephen Hawking adalah kepribadian yang sangat besar di seluruh dunia. Dia memiliki kemampuan luar biasa untuk terhubung dengan orang-orang," kata Thomas Venning, Director and Senior Specialist in the London Books & Manuscripts Department, Balai Lelang Christie's London, seperti dilansir Reuters.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar