Laman

Kamis, 16 November 2017

Mario Bros Bakal Kembali Hadir di Bioskop?

Mario Bros Bakal Kembali Hadir di Bioskop?

INILAHCOM, San Francisco - Mario Bros kabarnya bakal kembali hadir dalam film layar lebar. Berbeda dengan versi film sebelumnya di tahun 1993 silam yang menampilkan format live action alias diperankan oleh manusia, film Mario Bros baru ini nantinya akan berbentuk animasi.

Tak tanggung-tanggung, Nintendo selaku pemegang hak paten Mario Bros, disebut telah menggandeng studio film Illumination Entertainment untuk mengerjakan film baru ini. Illumination sendiri merupakan pembuat film animasi terkenal seperti Despicable Me, Minions, dan The Lorax.

Mengutip Engadget, sang pencipta Mario Bros, Shigeru Miyamoto, dikabarkan juga akan dilibatkan dalam film tersebut. Kemungkinan besar, Miyamoto akan didapuk sebagai produser film itu.

Baik Nintendo maupun pihak Illumination masih enggan berkomentar. Namun, beberapa sumber menyebut jika proses pembuatan film ini masih berada di tahap sangat awal. Oleh karena itu, kemungkinan film Mario Bros baru tersebut akan tayang di bioskop beberapa tahun mendatang.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar